Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Palm Beach Cavallino Classic Ke-32, Penghormatan Warisan Ferrari di Le Mans

Pada 28 Januari mendatang, lapangan rumput The Breakers akan memamerkan 24 unit mobil Ferrari yang pernah turun di balap ketahanan 24 jam paling ikonik di dunia.

32nd Palm Beach Cavallino Classic Honors Ferrari's Legacy At Le Mans

Foto oleh: Canossa Events

Setiap bulan Januari, hangatnya mentari di Palm Beach, Florida, Amerika Serikat, menjadi satu-satunya lokasi event terbesar Ferrari di dunia. The Palm Beach Cavallino Classic Concorso d'Eleganza adalah perayaan semua yang berhubungan atau identik dengan Ferrari.

Khusus untuk edisi ke-32, perhatian khusus ditujukan untuk Ferrari dan balap ketahanan mobil paling bergengsi dan ikonik di dunia, 24 Hours of Le Mans.

Mengambil lokasi di lapangan rumput The Breakers, Palm Beach, pada 26-29 Januari 2023 mendatang, Cavallino Classic tahun ini akan memunculkan tidak kurang 150 mobil Ferrari legendaris yang dinilai terbaik dalam setiap dekade produksi The Prancing Horse.

Beberapa hari jadi mobil-mobil Ferrari akan dirayakan khusus dalam ajang ini, di antaranya 70 tahun 250 MM, 340 MM, 625 TF, dan 735 Sport, yang semuanya diproduksi pada tahun 1953. Ferrari 330 MM 1963, 330 LMB, dan 250 P merayakannya ulang tahun ke-60 mereka.

 

Photo by: Canossa Events

Pun begitu, acara utama nanti adalah memperingati sejarah panjang dan bertingkat Ferrari di Le Mans. Tahun 2023 menandai peringatan satu abad balapan legendaris tersebut.

Ferrari kali pertama turun di Le Mans pada tahun 1949 dan telah meraih lusinan kemenangan di banyak kelas dengan total 9 kemenangan yang direbut pada tahun-tahun berikutnya.

Di Palm Beach Cavallino Classic nanti, tidak kurang 24 unit mobil Ferrari spesial yang berkompetisi di Le Mans selama bertahun-tahun akan menghiasi halaman The Breakers di kelas utama pada 28 Januari.

“Ferrari telah menjadi protagonis di Le Mans selama beberapa dekade dan kami merasa perlu untuk merayakan tonggak sejarah yang luar biasa ini dengan jajaran Ferrari hebat yang membuat sejarah balapan paling terkenal di dunia,” kata Luigi Orlandini selaku Ketua dan CEO Cavallino dan Canossa.

“Pada tahun 2022, kami merayakan ulang tahun Ferrari ke-75 dengan jajaran mobil khusus yang mewakili setiap tahun dari sejarah pabrikan. Sekarang kami ingin memberi penghormatan kepada ikon balap motor lainnya: 24 Hours of Le Mans.” 

Palm Beach Cavallino Classic Ke-32 Penghormatan Warisan Ferrari di Le Mans
Palm Beach Cavallino Classic Ke-32 Penghormatan Warisan Ferrari di Le Mans
Palm Beach Cavallino Classic Ke-32 Penghormatan Warisan Ferrari di Le Mans
Palm Beach Cavallino Classic Ke-32 Penghormatan Warisan Ferrari di Le Mans
4

Sebagai salah satu acara otomotif musim dingin terbesar di dunia, Cavallino Classic selalu menghadirkan pengalaman menarik yang dipenuhi dengan mobil-mobil cantik, makanan lezat, pemandangan luar biasa, dan banyak lagi.

Penjualan tiket Cavallino Classic 2023 akan dibuka pada 1 November. Pemilik mobil yang memenuhi syarat dapat mengirim email ke classic@cavallino.com sekarang untuk mempresentasikan mobil mereka kepada panitia seleksi. Anda juga dapat bergabung dengan penggemar dan peserta lain dalam diskusi tentang Klasik tahun ini di FerrariChat.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Mantan Bos FIA dan Ferrari Jean Todt Datang ke Indonesia
Artikel berikutnya Kepedulian Yamaha Racing Indonesia terhadap Panti Asuhan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia