Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Perusahaan desain Inggris menangi tender sirkuit baru di Bathrust

Dewan Daerah Bathrust telah menunjuk Apex Circuit Design sebagai pemenang tender proyek sirkuit baru di Mount Panorama.

Mount Panorama design concept

Sebuah perusahaan asal Inggris telah terpilih dari total tiga kandidat untuk mendesain sirkuit permanen sepanjang 4,5 km, akan dibangun berdekatan dengan trek legendaris Mount Panorama.

Velocity Park, nama sirkuit tersebut, digadang-gadang akan menggelar balapan resmi FIA maupun FIM, di mana hal tersebut tidak cocok dilangsungkan di layout Bathrust yang penuh belokan dan sempit.

“Pengumuman ini merupakan awal dari realisasi sirkuit baru,” ujar Walikota Bathrust, Greame Hanger.

“Apex Circuit Design telah berpengalaman mendesain sirkuit balap, dengan hasil berupa sirkuit-sirkuit terbaik di dunia.

“Penunjukan Apex ke dalam proyek ini akan membantu kami untuk memastikan desainnya benar, serta mewujudkan sirkuit kedua ini terkenal, seperti trek legendaris Mount Panorama.”

Portofolio Apex termasuk Sirkuit Zhejiang dan Dubai Autodrome. Selain itu, perusahaan tersebut juga turut andil mengerjakan proyek perbaikan Sydney Motorsport Park, serta sempat menawarkan proposal di Avalon, Victoria, dan Keysbrook, Australia Barat.

Menurut Dewan Regional Bathrust, tender Apex untuk sirkuit di dekat Mount Panorama diperkirakan mencapai $3,703,300 (sekitar Rp 53,7 Milyar). Desain yang telah disepakati FIA dan FIM tersebut akan dikirim ulang 84 minggu setelah teken kontrak.

Total pembangunan trek beserta fasilitasnya diperkirakan memakan biaya $50 juta (sekitar Rp 725,7 milyar) dengan separuh dana merupakan hasil konsorsium dewan ($15 juta) dan pemerintah Australia ($10 juta).

“Seluruh masyarakat Australia mengenali Bathrust dan Mount Panorama sebagai rumahnya ajang balap. Sirkuit baru ini nantinya akan menambah elemen baru untuk semakin mengukuhkan Bathrust sebagai tujuan balap terbaik se-Australia,” ujar Anggota Federal Calare, Andrew Gee.

“Saya senang pemerintah Australia telah berkontribusi sebanyak $10 juta melalui penggalangan dana Building Better Regions untuk trek kedua, yang akan menjadi pendobrak ekonomi Bathrust dan sekitarnya.”

Konsep sirkuit baru di Mount Panorama
Pemandangan matahari terbit di Bathrust
Jalur pit stop Bathrust
#60 BMW Team SRM, BMW M6 GT3: Steve Richards, Mark Winterbottom, Marco Wittmann
#60 BMW Team SRM, BMW M6 GT3: Steve Richards, Mark Winterbottom, Marco Wittmann
#991 Craft Bamboo Racing Porsche 911 GT3 R: Earl Bamber, Kevin Estre, Laurens Vanthoor
#991 Craft Bamboo Racing Porsche 911 GT3 R: Earl Bamber, Kevin Estre, Laurens Vanthoor
#991 Craft Bamboo Racing Porsche 911 GT3 R: Earl Bamber, Kevin Estre, Laurens Vanthoor
8

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Motorsport Images menyatukan satu abad motorsport dengan arsip gambar terlengkap
Artikel berikutnya Sepang siapkan program pengembangan balap mobil

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia