Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Rekomendasi 5 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta

Jika Anda berminat punya mobil baru, tentu tak cukup dengan anggaran di bawah Rp100 juta. Maka solusi yang paling pas adalah memberi mobil bekas.

Honda logo

Foto oleh: Erik Junius

Berikut beberapa rekomendasi mobil second yang mungkin Anda idamkan, dengan harga di bawah Rp100 juta.

1. Honda Brio

Rekomendasi mobil bekas dengan harga kurang dari Rp100 juta terbaik yang pertama adalah Honda Brio edisi 2014-2015. City car favorit keluarga Indonesia ini merupakan pilihan yang pas untuk keluarga kecil atau mobil pertama yang bisa diperoleh dengan harga terjangkau.

Honda Brio memiliki mesin dengan kapasitas 1.199 cc, 4 silinder, SOHC, 16 katup, VTEC, Drive By Wire. Mesin tersebut dapat menghasilkan daya sebesar 89 hp pada 6.000 rpm serta torsi 110 Nm pada 4.800 rpm.

2. Daihatsu Ayla

Mobil selanjutnya adalah Daihatsu Ayla. Mobil kembaran Toyota Agya ini dilengkapi dengan mesin 998cc 3-cylinder bertenaga 65 dk di 6.000 rpm dan torsi 88 Nm di 3.600 rpm, yang mampu menghasilkan tenaga maksimal serta irit dalam penggunaan bahan bakar. Daihatsu Ayla ditawarkan dengan harga mulai Rp80 juta-an untuk model keluaran 2017.

Baca Juga:

3. Honda Mobilio

Mobil bekas dengan harga murah terbaik yang bisa Anda beli adalah Honda Mobilio. Mobil dengan kabin luas ini mampu menampung hingga 7 penumpang sehingga cocok untuk mendukung aktivitas dan mobilitas Anda.

Honda Mobilio 2016 menggunakan mesin berkapasitas 1.500 cc 4 silinder SOHC i-VTEC. Harga Honda Mobilio ini dibanderol mulai Rp90 juta.

4. Nissan March

Nissan March bekas juga bisa dibawa pulang dengan budget di bawah Rp 100 juta. Mobil yang diproduksi oleh perusahaan Jepang ini masuk kategori hatchback kecil yang cocok digunakan di kota-kota besar seperti Jakarta karena gesit dan juga irit.

Nissan March memiliki mesin berkapasitas 1,2 Liter (1.198 cc) dengan konfigurasi 3 silinder segaris, double overhead camshaft (DOHC), dan dilengkapi dengan valve timing control (VTC). Harga Nissan March keluaran 2013 berada di kisaran Rp80 juta-an.

5. Toyota Avanza

Rekomendasi mobil bekas harga 100 juta-an terbaik untuk keluarga pilihan adalah Toyota Avanza. Mobil keluarga sejuta umat ini merupakan salah satu tipe sangat populer yang banyak digandrungi masyarakat Indonesia.

Tipe mobil Avanza yang bisa Anda pilih dengan anggaran di bawah Rp100 juta adalah Avanza 2015 Type G. Jenis ini dibekali dengan mesin 4 silinder DOHC dengan kapasitas 1.329 cc, dan sudah disematkan teknologi EFI yang dapat memberikan performa andal dan nyaman saat digunakan.

Di mobbi, Anda akan menemukan beragam mobil bekas dengan harga terjangkau dan sesuai gaya. Kunjungi mobbi sekarang atau unduh aplikasi mobbi gratis di Google Play Store atau App Store.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Motorsport Games rFactor 2, Faktor Penting Serunya F1® Arcade
Artikel berikutnya Motorsport Games Umumkan Pembaruan dan DLC untuk rFACTOR 2

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia