Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Campos Konfirmasi Perekrutan Lorenzo Colombo

Lorenzo Colombo menjadi pembalap kedua yang bergabung dengan Campos untuk ajang FIA Formula 3 2021.

Lorenzo Colombo y David Vidales, JD Motorsport

Foto oleh: Renault Sport

Campos Racing telah mengumumkan pembalap kedua mereka untuk Formula 3 2021 dengan mengonfirmasi perekrutan Lorenzo Colombo.

Pembalap asal Italia ini sebelumnya tampil di ajang Formula Renault Eurocup dan berhasil mengakhiri musim 2020 di peringkat kelima.

Colombo juga berhasil tampil cukup impresif dengan koleksi lima podium dan catatan tiga kemenangan.

Lorenzo Colombo terkenal sebagai pembalap yang cukup kompetitif di kelas-kelas penunjang Formula 1. Ia meraih peringkat ketiga di Formula 4 Italia 2017, serta tampil konsisten di ADAC F4 dan Euroformula Open.

Baca Juga:

"Saya benar-benar bahagia bisa bergabung dengan Campos Racing di grid FIA Formula 3," tutur Colombo kepada situs resmi Formula 3.

"Saya sudah tidak sabar ingin memulai pekerjaan saya di tim, agar saya bisa mempelajari banyak hal sebelum musim bergulir.

"Balapan belum mulai saja saya sudah siap untuk memberikan yang terbaik untuk tim ini sebagai pembalap," pembalap 20 tahun ini mengakhiri.

Lorenzo Colombo saat tampil di ajang Formula Renault 2020 untuk tim Bhitech

Lorenzo Colombo saat tampil di ajang Formula Renault 2020 untuk tim Bhitech

Foto oleh: Renault Sport

Direktur Olahraga Campos Adrian Campos Jr mengungkapkan bahwa Lorenzo Colombo merupakan sosok yang dekat dengan timnya.

Mendiang Adrian Campos, yang merupakan pemilik tim, juga disebut-sebut sudah memantau perkembangan Colombo sejak lama.

"Mewakili tim dan mendiang ayah saya, Adrian Campos, saya mengucapkan selamat datang kepada Lorenzo. Kami memang sudah lama ingin mewujudkan kerja sama ini," ujar Adrian Campos Jr.

"Lorenzo Colombo sosok yang selalu dekat dengan tim ini. Ia sudah menarik perhatian ayah saya sejak pertama bertemu empat tahun lalu. Saya yakin Lorenzo bisa memperlihatkan kemampuan dan potensi terbaiknya, seperti apa yang diharapkan ayah," ucap Campos Jr.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Oliver Rasmussen Lengkapi Susunan Pembalap HWA Racelab
Artikel berikutnya Putra Ralf Schumacher Pindah ke Trident

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia