Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Correa Yakin Bisa Bersaing dengan Pembalap Papan Atas F3

Juan Manuel Correa yakin dirinya mampu bersaing di papan atas Formula 3, setelah melihat hasil tes pramusim.

Juan Manuel Correa, ART Grand Prix

Juan Manuel Correa, ART Grand Prix

FIA F3

Pembalap 21 tahun itu akhirnya kembali mengaspal setelah insiden tragis pada Formula 2 2019, yang merenggut nyawa sesama pembalap, Anthoine Hubert.

Ya, Correa turun di sesi tes pramusim Formula 3 yang digelar di Red Bull Ring selama dua hari. Dirinya sebenarnya sudah melakoni uji coba di Paul Ricard, namun itu dilakukan secara privat. Sedangkan kali ini, pertama kalinya Correa bisa menjalani tes bersama seluruh rivalnya.

Pembalap yang akan membela ART Grand Prix di Formula 3 2021 itu menjadi pembalap tercepat ke-18 dalam sesi tes yang diselenggarakan selama dua hari.

Baca Juga:

Ia hanya terpaut 0,5 detik saja dari pembalap tercepat, Caio Collet. Pilot MP Motorsport tersebut mencatatkan waktu 1 menit 18,592 detik.

Melihat hal tersebut, Correa percaya dapat berebut titel dengan nama-nama besar Formula 3 di papan atas.

Sembari menjalani program pemulihan, di mana kondisinya semakin hari semakin membaik, pembalap Amerika berdarah Ekuador ini bertekad menemukan kembali kemampuan terbaiknya.

Juan Manuel Correa, ART grand Prix

Juan Manuel Correa, ART grand Prix

Foto oleh: Juan Manuel Correa

"Persaingan di Formula 3 sangat ketat. Saya menyelesaikan hari terakhir dengan meraih posisi ke-18, selisih 0,587 detik dengan waktu yang diraih oleh Collet," ujar Correa.

"Ini membuat saya puas, mengingat ini pertama kalinya saya mengendarai mobil yang akan saya gunakan di musim ini. Saya merasa masih bisa lebih baik lagi.

"Saya sangat yakin bahwa saya bisa mengendarai mobil ini dengan kemampuan terbaik saya. Saya dan tim merasa sangat senang karena kami melihat adanya kesempatan untuk bersaing dengan pembalap-pembalap terbaik (di F3)," Correa mengakihri.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Correa Kembali ke Trek dengan Helm Berlogo Hubert
Artikel berikutnya Pembalap F3 2021: Muda, Cepat, dan Bertenaga

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia