Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Dennis Hauger Punya Segalanya untuk Juara F3

Prinsipal Prema Racing, Rene Rosin, mengatakan bahwa Dennis Hauger memiliki segalanya untuk bisa merengkuh gelar juara Formula 3 2021.

Dennis Hauger, Prema Racing

Foto oleh: Formula Motorsport Ltd

Ketika berakhirnya Formula 3 2021, Dennis Hauger bertengger di peringkat ke-17 klasemen pembalap, dengan hanya mengoleksi 14 poin. Kini, musim 2021, ia menjadi salah satu kandidat kuat juara feeder series dari Formula 1 itu.

Hauger telah mengoleksi 193 poin dari enam ronde di musim ini. Ia unggul 43 poin dari rival utamanya, Jack Doohan, yang menghuni ranking kedua.

Pembalap Red Bull Junior tersebut memang tampil memukau di musim keduanya balapan Formula 3. Konsistensi menjadi kunci suksesnya, terlihat dari torehan empat kemenangan, delapan podium, tiga pole position dan hanya dua kali finis di luar zona poin.

Formula 3 2021 menyisakan satu putaran lagi, dan Hauger bisa mengunci gelar juara pada Sabtu (25/9/2021) pagi di Sochi, Rusia, dengan catatan menyelesaikan Sprint Race dengan selisih 44 poin dari Doohan.

Melihat kans besar tersebut, Rosin yakin jika pembalap muda itu punya kans besar untuk bisa membawa pulang gelar juara.

Rosin mengungkapkan bahwa pilot 18 tahun tersebut hanya perlu melakukan pekerjaannya seperti biasa, tanpa perlu memikirkan hal lain.

Baca Juga:

"Dia hanya perlu melakukan apa yang biasa ia lakukan di musim ini," ujar Rosin kepada situs resmi Formula 3.

"Sejauh ini, semuanya berjalan sesuai rencana. Kami semua berada di belakangnya untuk memberikan dorongan agar dia bisa menyelesaikan pekerjaannya secepat mungkin.

"Jack (Doohan) memiliki musim yang sangat bagus, mengingat dia tidak terlalu mencolok di musim lalu. Tentu saja akan ada tantangan besar pada saat balapan, tapi Dennis (Hauger) memiliki segalanya untuk bisa menjadi juara, dari kemampuan hingga dukungan staf tim."

Selain dapat membawa pulang gelar juara pembalap, Hauger juga bisa membantu Prema mempertahankan gelar juara konstruktor di Sochi nanti.

Pembalap asal Norwegia tersebut menjadi pilar kesuksesan utama Prema di musim ini, dengan menjadi lumbung poin.

Total poin yang diraihnya bahkan 101 lebih banyak dari Olli Caldwell, dan 126 poin lebih besar dari Arthur Leclerc.

Dennis Hauger, Prema Racing

Dennis Hauger, Prema Racing

Foto oleh: Mark Sutton / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Jelang F3 Rusia, Charouz Racing Panggil Ayrton Simmons
Artikel berikutnya Tak Hanya Gelar, Dennis Hauger Bisa Buat Sejumlah Rekor di Sochi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia