Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

AXR Pertahankan Johnson, Kobayashi dan Pagenaud

AXR memutuskan mempertahankan Jimmie Johnson, Kamui Kobayashi dan Simon Pagenaud untuk ajang IMSA WeatherTech SportsCar Michelin Endurance Cup.

#48 Action Express Racing Cadillac DPi: Jimmie Johnson, Kamui Kobayashi, Simon Pagenaud, Mike Rockenfeller

Foto oleh: Michael L. Levitt / Motorsport Images

Pada musim-musim sebelumnya, Action Express Racing (AXR) terbukti mampu menjalankan dua mobil yang berpotensi menjadi pemenang balapan.

Akan tetapi, tahun lalu, mereka hanya memasukkan mobil bernomor #31 Whelen Engineering untuk Felipe Nasr dan Pipo Derani.

Namun, musim ini,  AXR telah mengonfirmasi akan menurunkan mobil bernomor #48 di tiga kompetisi, yakni 12 Hours of Sebring, Six Hours of Glen dan Petit Le Mans at Road Atlanta.

Mobil balap tim nantinya bakal dikemudikan oleh tiga pembalap berpengalaman, yakni Jimmie Johnson, Kamui Kobayashi dan Simon Pagenaud.

Baca Juga:

Johnson mengaku sudah tidak sabar ingin segera balapan bersama dua rekan setimnya. Ia juga mengungkapkan ketertarikan untuk terus berkiprah di balap ketahanan IMSA.

“Saya memiliki pengalaman yang luar biasa saat finis kedua di Rolex 24 Hours Daytona. Oleh karena itu, saya ingin terus balapan di IMSA,” tuturnya.

“Pengalaman bekerja dengan Action Express Racing, kemudian satu mobil bersama Simon, Kamui dan Mike (Rockenfeller) membuat saya semakin ingin balapan di kompetisi ini. Saya tidak sabar ingin langsung bekerja."

#48 Action Express Racing Cadillac DPi: Jimmie Johnson, Kamui Kobayashi, Simon Pagenaud, Mike Rockenfeller

#48 Action Express Racing Cadillac DPi: Jimmie Johnson, Kamui Kobayashi, Simon Pagenaud, Mike Rockenfeller

Foto oleh: Michael L. Levitt / Motorsport Images

Sementara itu, Pagenaud yang merupakan juara IndyCar 2016, mengungkapkan bahwa raihan peringkat keduanya di lomba Daytona 24 Hours membuat ia dengan para rekan setim termotivasi mencetak prestasi apik.

“Peringkat kedua di Daytona membuat kami semakin haus akan kemenangan. Saya ingin segera turun ke grid di Sebring, Watkins Glen dan Road Atlanta bersama Jimmie dan Kamui," ucapnya.

“Ajang ketahanan ini juga bagus untuk persiapan saya tampil di IndyCar musim ini bersama Team Penske. Tentu saja ini akan menjadi tahun yang sibuk."

Terakhir, Kobayashi mengatakan, walau tim tetap mempertahankan susunan pembalap yang sama, ada beberapa lintasan yang berbeda di IMSA Michelin Endurance Cup tahun ini.

“Saya senang bisa kembali balapan dengan Jimmie, Simon dan AXR. Akan ada beberapa lintasan baru untuk saya, dan saya siap mempelajari semua trek," kata pembalap Jepang itu.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Mazda Akhiri Program IMSA Prototype pada Oktober
Artikel berikutnya Corvette Pakai Corak Spesial di Sebring 12 Hours

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia