Bintang Top Gun: Maverick Akan Kibarkan Bendera Start Indy 500
Miles Teller bakal menjadi starter kehormatan untuk balapan ke-106 Indianapolis 500 pada akhir pekan ini.
Sekuel Top Gun: Maverick paling ditunggu setelah film pertamanya berjudul Top Gun dirilis pada 1986 silam.
Bercerita tentang calon pilot Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) yang dibintangi Tom Cruise sebagai Maverick, Anthony Edwards berperan co-pilot Goose, Val Kilmer memerankan pilot saingan Iceman, dan Kelly McGillis sebagai kekasih Maverick.
Dalam film Top Gun: Maverick, Teller memainkan karakter Rooster, putra Goose yang tewas pada film pertamanya.
Film ini akan dirilis 27 Mei, dua hari sebelum Indianapolis 500, yang mana Teller akan mengibarkan bendera start pada balapan, Minggu (29/5/2022).
Teller bergabung dengan daftar bintang film yang pernah menjadi starter kehormatan di Indy 500, seperti Jack Nicholson, Michael Pena, Patrick Dempsey, Chris Pine, Jake Gyllenhaal, Chris Hemsworth, Christian Bale dan Matt Damon.
“Miles tidak asing dengan peran yang penuh aksi, dan mengibarkan bendera hijau untuk 33 pembalap yang berlomba dalam sejarah akan memberinya pengalaman serupa yang memicu adrenalin,” kata Presiden Indianapolis Motor Speedway, Doug Boles.
“Kami senang menyambutnya dalam (event) The Greatest Spectacle in Racing untuk hari yang tidak akan pernah dia lupakan.”
Pada 2014, Teller pernah beradu akting dengan JK Simmons dalam film produksi Sony Pictures Classics dan masuk nominasi Oscar, Whiplash.
Film tersebut menerima Grand Jury Prize dan Audience Award di Festival Sundance, serta Deauville Film Festival. Teller bahkan jadi nomine Aktor Terbaik di Gotham Awards 2014.
Teller menuai perhatian usai membintangi film karya sutradara James Ponsoldt, The Spectacular Now, yang mana dia memenangi Dramatic Special Jury Award untuk kategori Acting di Festival Film Sundance 2013.
Sedangkan debut dalam seni peran dimulai ketika bermain di film Rabbit Hole, pada 2020, usai terpilih untuk bermain dengan lawan mainnya, Nicole Kidman.
Musim panas ini, Teller juga bakal muncul pada film thriller fiksi ilmiah berjudul Spiderhead, sebuah adaptasi dari cerita pendek George Saunders yang pertama kali diterbitkan di The New Yorker dan kemudian dimasukkan dalam buku penulis Tenth of December.
Be part of Motorsport community
Join the conversationShare Or Save This Story
Top Comments
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.