Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Castroneves Akan Jadi Perbincangan Panas di IndyCar 2022

Michael Shank yakin rekrutan baru timnya, Meyer Shank Racing, Helio Castroneves, akan menggemparkan jagat IndyCar musim depan.

Meyer Shank Racing mengumumkan Helio Castroneves akan kembali tampil dalam IndyCar semusim penuh bersama mereka. Pada musim 2022, pembalap Brasil itu akan mengendarai mobil #06 Honda milik tim.

Michael Shank mengakui bahwa dia dan co-owner, Jim Meyer, memang telah mendiskusikan keinginan untuk memperluas hubungan kerja (dengan Castroneves) sebelum meraih kemenangan di Indy 500.

Keinginan tersebut kemudian makin membesar setelah pembalap 46 tahun itu sukses naik podium tertinggi pada event IndyCar paling ikonik itu.

"Saya yakin pada tahun depan, mulai 1 Maret hingga 1 Juni, Helio (Castroneves) akan menjadi topik perbincangan yang panas di IndyCar," ujar Shank.

Michael Shank kemudian mengatakan bahwa Castroneves tidak hanya membawa pengalaman dan kemampuannya ke dalam tim.

Wawasan mengenai bisnis di industri balap akan membantu Meyer Shank berkembang lebih jauh.

Baca Juga:

"Bukan hanya kemampuan mengemudinya saja yang ia bawa, tetapi pendekatannya, caranya bekerja dengan mekanik dan lain hal. Apapun yang ia tahu, dia bawa itu ke tim ini," tutur Meyer.

"Dia tidak hanya membawa pengalaman ke tim ini, tetapi membawa sebuah 'kitab' yang penuh akan informasi.

"Kemudian, ia juga paham bagaimana bisnis balap bekerja. Itu membuat pekerjaan saya sedikit lebih mudah. Ia mengerti bagaimana caranya membuat orang senang."

Terakhir kali Castroneves membalap semusim penuh di IndyCar adalah pada 2017. Saat itu, ia membela Team Penske.

Selama 15 musim menjadi pembalap full-time IndyCar, Castroneves memang belum pernah juara. Namun, ia tercatat empat kali menjadi runner-up, di musim 2002, 2008, 2013 dan 2014.

Helio Castroneves bersama Michael Shank, Meyer Shank Racing Honda

Helio Castroneves bersama Michael Shank, Meyer Shank Racing Honda

Foto oleh: Michael L. Levitt / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Grosjean: Balap Lintasan Oval Tidak Mudah
Artikel berikutnya Castroneves Tak Bisa Lepas dari Balap IndyCar

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia