Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Daftar Jebolan F1 yang Tampil di Le Mans 24 Hours 2021

Race Le Mans 24 Hours tahun ini siap bergulir hari Sabtu hingga Minggu (21-22/8/2021). Dari 183 pembalap yang ambil bagian, terbagi dalam 61 mobil, 17 di antaranya merupakan mantan pilot F1.

#41 Team WRT Oreca 07 - Gibson LMP2, Robert Kubica, Louis Delatraz, Yifei Ye

Foto oleh: JEP / Motorsport Images

Balapan ketahanan ikonik sekaligus paling bergengsi di dunia, Le Mans 24 Hours, akan berlangsung akhir pekan ini. Ini adalah event yang dinanti-nanti oleh banyak pembalap di seluruh dunia.

Sebanyak 62 mobil terdaftar dalam entri sebelum IDEC Sport #17, yang diawaki Ryan Dalziel, Thomas Laurent dan Dwight Merriman, terpaksa mundur setelah mobil mengalami kerusakan saat latihan bebas, Kamis (19/8/2021).

Dari seluruh peserta yang berpartisipasi dalam Le Mans 24 Hours 2021, Motorsport.com mencatat total ada 20 mantan pembalap Formula 1 (F1) yang ikut bersaing di Sirkuit de la Sarthe akhir pekan ini.

Salah satu nama yang tidak asing adalah Juan Pablo Montoya. Pembalap veteran asal Kolombia tersebut akan turun dengan Tim DragonSpeed USA bersama Henrik Hedman dan Ben Hanley di kelas LMP2.

Baca Juga:

Tahun ini menjadi penampilan ketiga Montoya setelah 2018 (finis P7) dan 2020 (tidak finis/DNF). Sementara karier prianya di Formula 1 terbilang singkat, hanya enam musim. Rapor terbaiknya adalah peringkat ketiga bersama Williams pada 2002 dan 2003.

Sosok lain yang juga tidak asing bagi fan F1 adalah Giancarlo Fisichella. Pembalap asal Italia ini aktif di ajang jet darat periode 1996-2009.

Pada Le Mans 2021, Fisichella akan bersaing di kelas LMGTE Am dengan Ferrari 488 GTE Evo #54. Pembalap 48 tahun itu berbagi mobil dengan kompatriotnya, Francesco Castellaci dan pilot Swiss Thomas Flohr.

Kemudian ada Robert Kubica, yang saat ini masih berada dalam lingkungan Formula 1 sebagi test driver Alfa Romeo. Pria Polandia akan turun dengan Team WRT di kategori LMP2 bersama Louis Deletraz dan Ye Yifei.

#21 Dragonspeed USA Oreca 07 - Gibson LMP2, Juan Pablo Montoya

#21 Dragonspeed USA Oreca 07 - Gibson LMP2, Juan Pablo Montoya

Foto oleh: JEP / Motorsport Images

Selanjutnya adalah Kevin Magnussen, mantan pembalap tim F1 McLaren, Renault dan Haas. Pilot Denmark tampil di LMP2 memperkuat High Class Racing bersama Anders Fjordbach dan sang ayah, Jan Magnussen, yang juga eks jebolan Formula 1.

Sementara itu, salah satu pembalap Toro Rosso (kini AlphaTauri) di F1 2018, Brendon Hartley, akan turun di kelas LMH atau Hypercar dengan Toyota Gazoo Racing.

Ia akan mengemudikan GR010 Hybrid #8 bersama dua pembalap yang juga pernah menjajal Formula 1, Sebastian Buemi dan Kazuki Nakajima. Mereka merupakan juara bertahan Le Mans 24 Hours.

Sepanjang kariernya di Kejuaraan Dunia Balap Ketahanan (WEC), Hartley telah dua kali memenangi Le Mans. Sebelum tahun lalu bersama Buemi dan Nakajima, pilot Selandia Baru itu menjadi kampiun pada 2017 bersama Porsche.

Sean Gelael, #28 JOTA Oreca 07 - Gibson LMP2, Stoffel Vandoorne, #28 JOTA Oreca 07 - Gibson LMP2, Tom Blomqvist, #28 JOTA Oreca 07 - Gibson LMP2

Sean Gelael, #28 JOTA Oreca 07 - Gibson LMP2, Stoffel Vandoorne, #28 JOTA Oreca 07 - Gibson LMP2, Tom Blomqvist, #28 JOTA Oreca 07 - Gibson LMP2

Foto oleh: Paul Foster

Tak ketinggalan ada nama Stoffel Vandoorne dalam entry list Le Mans 24 Hours tahun ini. Ia pernah bersaing di F1 pada 2016-2018 memperkuat McLaren. Musim 2021, ia tercatat sebagai pembalap cadangan Mercedes.

Vandoorne, yang tahun ini juga tampil dalam Formula E, akan mengemudikan mobil #28 Jota Sport. Ia akan bekerja sama dengan pembalap Indonesia, Sean Gelael, dan Tom Blomqvist.

Sesi race Le Mans 24 Hours 2021 akan start hari Sabtu ini mulai pukul 16.00 waktu setempat atau 21.00 WIB. Bagi fans di Tanah Air yang ingin menonton, terutama aksi Sean Gelael dan kawan-kawan bisa lewat kanal YouTube KUY Entertainment dan sean-gelael.com.

Mantan pembalap F1 yang tampil dalam Le Mans 24 Hours 2021

1) Kamui Kobayashi (Hypercar)
Karier F1: 2009-2012, 2014
Tim F1: Toyota, Sauber, Caterham 
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 75 (1/0/125)

2) Sebastien Buemi (Hypercar)
Karier F1: 2009-2011
Tim F1: Toro Rosso
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 55 (0/0/29)

3) Kazuki Nakajima (Hypercar)
Karier F1: 2007-2009
Tim F1: Williams
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 36 (0/0/9)

4) Brendon Hartley (Hypercar)
Karier F1: 2017-2018
Tim F1: Toro Rosso
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 25 (0/0/4)

5) Juan Pablo Montoya (LMP2)
Karier F1: 2001-2006
Tim F1: Williams, McLaren
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 94 (30/7/307)

6) Paul di Resta (LMP2)
Karier F1: 2011-2013, 2017
Tim F1: Force India, Williams
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 59 (0/0/121)

7) Roberto Merhi (LMP2)
Karier F1: 2015
Tim F1: Marussia
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 13 (0/0/0)

8) Stoffel Vandoorne (LMP2)
Karier F1: 2016-2018
Tim F1: McLaren
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 41 (0/0/26)

9) Giedo van der Garde (LMP2)
Karier F1: 2013
Tim F1: Caterham
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 19 (0/0/0)

10) Robert Kubica (LMP2)
Karier F1: 2006-2010, 2019
Tim F1: Sauber, Renault, Williams
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 97 (12/1/274)

11) Jan Magnussen (LMP2)
Karier F1: 1995, 1997-1998
Tim F1: McLaren, Stewart
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 24 (0/0/1)

12) Kevin Magnussen (LMP2)
Karier F1: 2014-2020
Tim F1: McLaren, Renault, Haas
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 119 (1/0/158)

13) Anthony Davidson (LMP2)
Karier F1: 2002, 2005, 2007-2008
Tim F1: Minardi, BAR, Super Aguri
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 24 (0/0/0)

14) Will Stevens (LMP2)
Karier F1: 2014-2015
Tim F1: Caterham, Marussia
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 18 (0/0/0)

15) Felipe Nasr (LMP2)
Karier F1: 2015-2016
Tim F1: Sauber
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 39 (0/0/29)

16) Gianmaria Bruni (LGMTE Pro)
Karier F1: 2004
Tim F1: Minardi
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 18 (0/0/0)

17) Giancarlo Fisichella (LGMTE Am)
Karier F1: 1996-2009
Tim F1: Minardi, Jordan, Benetton, Sauber, Renault, Force India, Ferrari
Start F1 (Podium/Menang/Poin): 229 (19/2/275)

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Daniel Ricciardo Ingin Perjuangkan Titel F1 2024
Artikel berikutnya AlphaTauri Paling Konsisten Rebut Poin Musim Ini

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia