Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Herlings Tunggu Jadwal Baru MXGP Sebelum Pemusatan Latihan

Jeffrey Herlings belum akan pergi ke luar negeri untuk menjalani pemusatan latihan. Pembalap motocross Red Bull KTM Factory Racing itu masih menunggu revisi kalender MXGP 2021.

Jeffrey Herlings, Red Bull KTM Factory Racing

Foto oleh: Juan Pablo Acevedo

Oranje boven

Al het nieuws, achtergronden en video's van de nationale coureurs

Seperti telah diungkapkan David Luongo, CEO Infront Moto Racing, operator Kejuaraan Dunia Motocross (MXGP), jadwal musim ini kemungkinan besar bakal direvisi.

Pasalnya, mereka berharap bisa menghadirkan fan ke dalam venue. Artinya, event awal atau pembuka, MXGP Oman yang sejatinya digelar pada 4 April bisa diundur.

Motorsport.com pun berbicara secara eksklusif dengan Herlings, yang bakal berjuang kembali untuk dapat meraih gelar juara dunia MXGP pada 2021.

Kecelakaan fatal di Faenza, Italia, saat tengah memimpin klasemen MXGP, mengakhiri secara prematur musim 2020 crosser 26 tahun asal Belanda tersebut.

Sekarang, Herlings telah pulih 100 persen usai menjalani operasi pada kakinya. Pada pramusim 2019, ia mengalami cedera yang tahun lalu dialaminya lagi pada 2020.

Musim 2021, semuanya harus benar-benar berbeda baginya. Dan Herlings telah mulai bersiap dengan melakukan pelatihan secara intens dan lebih rutin.

"Saya sudah mengendarai motor rata-rata tiga kali dalam sepekan sekarang tergantung cuaca. Terkadang empat kali. Jika cuaca buruk, hanya dua kali," kata Herlings.

Baca Juga:

Mengingat cuaca buruk di Belanda saat ini, banyak pembalap yang memindahkan lokasi latihan di Eropa Selatan. Herlings juga sering melakukannya, terutama di Spanyol.

Rekan satu timnya, Rene Hofer dan Tom Vialle sudah berlatih di sana. Namun Herlings belum mau buru-buru menyusul, menjalani kamp latihan di Spanyol.

"Saya masih menunggu seperti apa (revisi) kalendernya. Saat ini, rencana untuk MXGP dan Dutch Masters akan diadakan pada bulan April," Herlings menuturkan.

Ia tahun Infront Moto Racing ingin bisa kembali menghadirkan penonton di dalam venue. Ini disambut positif Herlings. Sang crosser berharap hal itu bisa diwujudkan.

"Menghadirkan 10.000 orang salama Dutch Masters dan 20.000 atau 30.000 orang ke Oss (MXGP Belanda) tidak terlalu realistis dengan situasi saat ini," kata Herlings.

"Kami sudah setahun berhadapan dengan pandemi (virus) corona. Saya tidak berasumsi itu akan selesai dalam tiga bulan ke depan," juara dunia MXGP 2018 tersebut menambahkan.

Yang pasti, Herlings bakal ke Spanyol untuk melakukan persiapan akhir sebelum musim bergulir. Tetapi, tidak dalam waktu dekat. "Saat ini belum ada rencana," ujarnya.

Crosser Tim Red Bull KTM Factory Racing, Jeffrey Herlings, melakukan selebrasi usai memenangi MXGP Kegums 2020.

Crosser Tim Red Bull KTM Factory Racing, Jeffrey Herlings, melakukan selebrasi usai memenangi MXGP Kegums 2020.

Foto oleh: Juan Pablo Acevedo

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Ingin Hadirkan Fan, MXGP Bakal Revisi Kalender 2021
Artikel berikutnya Gajser Tak Masalah Jika MXGP Ubah Format Balapan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia