Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Monticelli Resmi Perkuat Kawasaki pada MXGP 2021

Ivo Monticelli akan memperkuat tim pabrikan Kawasaki pada Kejuaraan Dunia Motocross (MXGP) 2021. Kepastian tersebut diumumkan pada Rabu (20/1/2021).

Ivo Monticelli, Standing Construct GasGas Factory Racing

Foto oleh: Niek Fotografie

Untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, Monster Energy Kawasaki Racing Team (KRT) bakal diperkuat seorang crosser Italia. Monticelli bakal setim dengan Romain Febvre.

Pembalap 26 tahun itu kembali usai menjalani operasi akibat cedera lutut pada awal musim dingin. Kini, ia siap menjalani periode keempatnya di kelas utama MXGP.

Musim lalu, Ivo Monticelli memperkuat Tim Standing Construct GasGas Factory Racing. Sang crosser menempati peringkat ke-15 klasemen akhir dengan raihan 219 poin.

Baca Juga:

Rapornya mengalami penurunan jika dibandingkan saat memperkuat KTM pada MXGP 2019. Ketika itu, Monticelli finis di posisi ke-11 klasemen dan membukukan 267 poin.

Ia tak mampu bersaing musim lalu karena masalah lutut yang dialami. Walau demikian, Ivo Monticelli tercatat lima kali berhasil menembus 10 besar balapan MXGP.

Setelah putaran terakhir musim lalu di Italia pada awal bulan November, Monticelli menjalani operasi dan sejak saat itu dapat fokus pada proses pemulihannya.

Kini, crosser kelahiran 16 Agustus 1994 tersebut telah fit dan siap memulai musim baru MXGP dengan Kawasaki, yang dijadwalkan mulai pada awal April di Oman.

"Saya senang dapat kesempatan bergabung dengan KRT. Tak banyak kursi tim pabrikan tersedia di MXGP, jadi ini sebuah kehormatan," ujar Monticelli dalam rilis Kawasaki.

"Saya sudah bertemu dengan tim dan rasanya sempurna. Sayangnya, saya belum bisa tes motor karena masih harus istirahat beberapa minggu pasca operasi lutut."

"Yang pasti, target saya adalah berusaha tampil konsisten dan selalu finis di lima besar. Itu bukan mustahil jika kami bekerja keras sesuai rencana. Saya tidak sabar untuk memulai."

 

Kawasaki merekrut Monticelli untuk menggantikan posisi Clement Desalle, yang pada akhir musim lalu memutuskan pensiun setelah berkarier selama 14 tahun.

"Kami sangat senang Ivo (Monticelli) bergabung. Dia memiliki banyak pengalaman dan akan menjalani musim keempatnya di kelas MXGP," kata Manajer KRT, Thierry Chizat-Suzzoni.

"Kami meyakini bekerja dengan juara dunia MXGP seperti Romain (Febvre) akan membantu Ivo untuk berprogres dan meraih posisi lebih baik di klasemen."

Pada MXGP 2021, Monticelli akan menunggangi KX450-SR. Musim lalu motor Kawasaki tersebut berhasil meraih tiga kemenangan dan total 17 podium lewat Febvre dan Desalle.

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Betamotor Pastikan Turun dalam MXGP 2021
Artikel berikutnya Gabung Tim MXGP Belanda, Kevin Strijbos Tunda Pensiun

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia