Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

WMX Indonesia: Van de Ven menang, Fontanesi frustrasi

Kroser NoFear Yamaha Official WMX, Nancy Van de Ven, meraih kemenangan perdana musim 2017 di seri pembuka WMX Indonesia. Empat kali juara dunia Kiara Fontanesi harus puas di posisi ke-13.

Nancy Van De Ven, No Fear Energy Yamaha Official WMX Team

Nancy Van De Ven, No Fear Energy Yamaha Official WMX Team

Adriano Dondi

Race 1 WMX berjalan penuh drama. Selepas start, insiden kecelakaan yang melibatkan empat pembalap – salah satunya sensasi Selandia Baru dan pole sitter Courtney Duncan - ketika memasuki Tikungan 1.

Trek yang sangat berlumpur dan cuaca panas menyuguhkan tantangan berat yang harus dihadapi para kroser wanita di kategori WMX. Namun, Van de Ven mampu memanfaatkan momentum untuk mendominasi jalannya balapan.

Ia tak terkejar selepas start dan hingga menyentuh garis finis lebih dulu. Van de Ven berhasil memenangi balapan dengan keunggulan 1 menit 27 detik atas rekan kompatriotnya di Yamaha, Nicky Van Wordragen. Posisi ketiga ditempati kroser Jerman, Anne Borchers.

Fontanesi, yang menguntit ketat di belakang Van de Ven sepanjang balapan, tampil kencang dan tampak bakal memberikan perlawanan ketat. Kroser MXFonta Yamaha Official WMX ini bahkan menyalip juara dunia bertahan Livia Lancelot untuk posisi kedua.

Namun, hujan deras yang mengguyur malam sebelum balapan, menyebabkan sejumlah area trek dipenuhi lumpur pekat. Fontanesi tak dapat menghindar dan ia pun terjebak dalam waktu cukup lama. balapan. Meski tidak finis, Fontanesi mendapatkan hasil akhir posisi ke-13.

“Saya begitu frustrasi. Saya melakukan segalanya dengan sempurna. Saya dalam kondisi sempurna. Semuanya ada di sana. Saya dan motor ada di sana. Segalanya sempurna. Tapi saya tidak bisa menyelesaikan balapan, karena saya terjebak,” keluh Fontanesi usai balapan.

WMX: Kiara Fontanesi, MXFonta Yamaha Official
WMX: Kiara Fontanesi, MXFonta Yamaha Official

Foto oleh: Adriano Dondi

Lancelot pertanyakan Race WMX

Pembatalan sesi kualifikasi kategori MXGP dan MX2 oleh Race Direction mengundang pertanyaan dari Lancelot, mengingat Race 1 WMX tetap berjalan sesuai jadwal.

“Ini bukan masalah trek, bukan masalah negara, dan soal cuaca. Ini hanya agar untuk lebih pintar dalam mengambil keputusan. Kondisinya tidak cukup baik untuk dipakai balapan. Dan itulah yang terjadi,” ketusnya usai balapan.

“Sungguh alasan yang menjengkelkan bahwa kami tetap balapan. Kondisi trek sangat tidak mendukung. Para pembalap pria tidak balapan, karena mereka berpikir kondisinya tidak bagus.

"Lalu mereka tetap menjalankan kategori wanita, tapi treknya susah untuk dilewati. Tidak masalah jika dipakai untuk latihan, tapi tidak untuk balapan. Dengan kondisi seperti itu Anda tidak bisa memaksakan balapan."

Hasil Race 1 WMX Indonesia: 

1. Nancy Van De Ven (NED, Yamaha), 26:31.788; 
2. Nicky van Wordragen (NED, Yamaha), +1:24.993; 
3. Anne Borchers (GER, Suzuki), -1 lap. 
4. Shana van der Vlist (NED, KTM), -1 lap.
5. Courtney Duncan (NZL, Yamaha), -1 lap.
6. Larissa Papenmeier (GER, Suzuki), -1 lap.
7. Elaine MacEachern (GBR, Husqvarna), -1 lap.
8. Amandine Verstappen (BEL, KTM), -2 lap.
9. Genette Vaage (NOR, KTM), -2 lap(s); 
10. Virginie Germond (SUI, Yamaha), -2 lap.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Team HRC MXGP: Hari yang sulit bagi kami
Artikel berikutnya Sekilas sejarah MXGP di Indonesia

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia