Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Miller bersemangat hadapi Suzuka 8 Hours

Jack Miller dalam kondisi bersemangat jelang debut di ajang balap ketahanan motor bergengsi, Suzuka 8 Hours, akhir pekan ini.

Jack Miller, Estrella Galicia 0,0 Marc VDS

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Start action
Start action
Jack Miller, Estrella Galicia 0,0 Marc VDS
Jack Miller, Estrella Galicia 0,0 Marc VDS
Jack Miller, Estrella Galicia 0,0 Marc VDS
Jack Miller, Estrella Galicia 0,0 Marc VDS
Jack Miller, Estrella Galicia 0,0 Marc VDS
Jack Miller, Estrella Galicia 0,0 Marc VDS

Pembalap MotoGP itu akan tampil bersama Takumi Takahashi dam Takaaki Nakagami, di mana ketiganya akan memperkuat MuSASHi HARC-PRO dan mengendarai Honda CBR1000RR.

“Ini sesuatu yang selalu saya inginkan, bahkan ketika Valentino [Rossi] dan Colin [Edwards] pernah balapan di sana,” ucap Miller kepada Motorsport.com.

“Daryl Beattie, Mick Doohan, dan semua pembalap hebat pernah tampil, dan banyak dari mereka memenangi balapan. Jadi, saya ingin menandai daftar keinginan dan berkata, ‘Saya telah menjalani balapan itu’.

“Saya juga selalu ingin mengendarai Superbike. Itu sesuatu yang ingin saya tandai dalam daftar keinginan.”

Kendati tak terbiasa dengan balap ketahanan motor, Miller menegaskan ambisinya untuk membuat namanya sejejar dengan mantan rekan kompatriotnya, seperti Doohan, Beattie, Wayne Gardner dan Kevin Magee.

Namun, agar ambisinya dapat terwujud, Miller jelas harus menghentikan laju Yamaha yang dalam dua musim terakhir keluar sebagai kampiun. Musim ini, pabrikan Jepang itu akan diperkuat Katsuyuki Nakasuga, Alex Lowes dan Michael van der Mark.

“Kami pergi ke sana untuk menang,” tukasnya.

“Honda telah melakukan dorongan besar tahun ini, dalam hal dukungan dan motor yang kami kendarai. Kami punya tim yang sangat kuat, dengan Takumi Takahashi dan Taka Nakagami, serta beberapa orang berpengalaman di sana.

“Mereka benar-benar mengenal Suzuka. Jadi, saya rasa kami punya kesempatan yang sangat bagus untuk meraih kemenangan.

“Dengan mengatakan, bahwa ini adalah lomba ketahanan, dan bukan tentang kecepatan, maka ini tentang menjadi cerdas. Itu (Suzuka 8 Hours) akan menjadi sesuatu yang baru bagi saya. Tapi saya bersemangat balapan di sana.”

Miller menuju Suzuka dari Australia, di mana ia menghabiskan waktu sebagai duta untuk jaringan televisi pemegang hak siar MotoGP, Fox Sports.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Crutchlow tolak tawaran membalap di Suzuka 8 Hours
Artikel berikutnya Suzuka 8 Hours: Yamaha puncaki kualifikasi Jumat

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia