Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil FP1 Moto2 Inggris: Dixon Dominan di Kampung Halaman

Pembalap GasGas Aspar Team, Jake Dixon, dominan dalam latihan bebas pertama Moto2 Inggris, di Sirkuit Silverstone, Jumat (5/8/2022). Ia mendapat sambutan hangat dari publik kampung halamannya.

Jake Dixon, GasGas Aspar Team

Jake Dixon, GasGas Aspar Team

Gold and Goose / Motorsport Images

Sam Lowes memulai sesi dengan menunjukkan atraksi wheelie di hadapan publik Inggris. Ia mengikuti beberapa pembalap lain yang keluar lebih dulu.

Dalam lima menit awal, Bo Bendsneyder memimpin, sebelum digusur Jorge Navarro. Komposisi tiga teratas pun berubah dengan Jake Dixon, Lorenzo Dalla Porta.

Baru tujuh menit bergulir, Alonso Lopez mengalami crash, sama seperti Sam Lowes terhempas di Tikungan 6 baru tujuh menit. Sementara, Dalla Porta juga crash di Tikungan 13. Akibat kecelakaan itu, pembalap Elf Marc VDS Racing dibawa ke pusat medis.

Zonta van den Goorbergh crash di Tikungan 11 menimbulkan bendera kuning di sektor 3.

Sementara itu, Dixon makin kokoh bercokol di puncak dengan 2:07,396, diikuti Navarro, Fermin Aldeguer dan Bendsneyder pada akhir 10 menit pertama.

Pemuncak klasemen, Celestino Vietti tertahan di posisi ke-18, sedangkan Augusto Fernandez yang punya nilai sama berada di peringkat ke-13.

Pace Dixon sulit diimbangi Joe Roberts dan Navarro hingga 13 menit. Pergantian tiga teratas memanas sepanjang 15 menit.

Baca Juga:

Fernandez sempat memimpin sejenak sebelum disingkirkan lagi oleh Dixon. Toni Arbolino mengisi urutan ketiga disusul Cameron Beaubier.

Bo Bendsneyder berusaha menggeber motor hingga masuk tiga besar. Upayanya berhasil setelah 17 menit. Sempat digeser Ai Ogura dari P3, pembalap Pertamina Mandalika SAG malah melesat ke urutan kedua.

Setelah 20 menit, Dixon makin kencang dengan best lap 2:06,312. Augusto Fernandez, Albert Arena, Bendsneyder dan Alonso Lopez melengkapi lima besar. Vietti kesulitan membawa motornya ke deretan 10 terkompetitif. Ia bergerak di P13-15.

Memasuki 10 menit terakhir, bendera kuning berkibar di Sektor 3, rupanya Rory Skinner crash di Tikungan 13.

Tidak ada perubahan dalam penghuni beberapa baris pertama. Setelah lima menit, Augusto Fernandez melesat dan mencatatkan 2:05.901. Dixon turun ke urutan kedua, Bendsneyder kembali menempati P3.

Albert Arnes tak bisa mempertajam waktunya karena jatuh dan meluncur bersama motornya dalam kecepatan sangat tinggi di Tikungan 2, saat 3,5 menit sisa. Ia pun kehilangan posisi keempat oleh Aron Canet.

Pembalap Flexbox HP40 makin kuat dan naik ke urutan ketiga, diikuti Alonso Lopez. Fernandez kian kuat di akhir dan mempertajam torehannya jadi 2:05,475, tapi saat bendera kotak-kota telah dikibarkan, Dixon mencuri keunggulan dengan 2:05,409.

Bendsneyder harus menyerah dan turun ke P7 karena Joe Roberts dan Ai Ogura berhasil membukukan waktu lebih baik.

Pedro Acosta dinyatakan tidak fit karena retak tulang paha kiri. Padahal, pembalap tersebut sudah datang di Sirkuit Silverstone dan tidak berjalan dengan kruk. Aki Ajo berharap juara dunia Moto3 bisa turun, tapi tidak berani memaksa karena bisa berisiko pada pemulihan.

Hasil FP1 Moto2 Inggris 2022

Pos Rider Lap Waktu Gap Interval km/j
1 United Kingdom Jake Dixon 12 2'05.409     169.107
2 Spain Augusto Fernandez 15 2'05.475 0.066 0.066 169.018
3 Spain Aron Canet 14 2'05.875 0.466 0.400 168.481
4 Spain Alonso Lopez 15 2'05.988 0.579 0.113 168.330
5 United States Joe Roberts 16 2'06.150 0.741 0.162 168.114
6 Japan Ai Ogura 15 2'06.356 0.947 0.206 167.840
7 Netherlands Bo Bendsneyder 15 2'06.379 0.970 0.023 167.809
8 Belgium Barry Baltus 14 2'06.389 0.980 0.010 167.796
9 Italy Tony Arbolino 15 2'06.500 1.091 0.111 167.649
10 Spain Albert Arenas 11 2'06.532 1.123 0.032 167.606

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya VR46 Racing Team Gandeng Fantic Mulai 2023
Artikel berikutnya Hasil FP2 Moto2 Inggris: Dixon Crash, Fernandez Aman di Puncak Tabel Tercepat

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia