Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Reactions

Kesan Bendsneyder Usai Tes Perdana Pertamina Mandalika SAG Team

Bo Bendsneyder menjalani tes perdana yang positif bersama tim barunya, Pertamina Mandalika SAG Team. Pembalap keturunan Indonesia itu melibas 142 lap di Valencia.

Bo Bendsneyder, Pertamina Mandalika SAG Racing Team

SAG Racing Team

Usai peluncuran Pertamina Mandalika SAG Team, pekan lalu, Bo Bendsneyder dan rekannya, Thomas Luthi beraksi di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol pada 1-2 Maret 2021.

Untuk Bendsneyder, pengujian di Valencia tersebut merupakan kali pertama dirinya memacu motor Kalex setelah membalap dengan NTS, Mistral dan KTM pada tahun-tahun sebelumnya.

Kalex, pabrik asal Jerman, telah menjadi motor terkemuka dalam kelas Moto2 selama bertahun-tahun. Bendsneyder pun mengaku sangat positif dengan mesin anyarnya itu.

Bagi pembalap kebangsaan Belanda tersebut, tes privat perdana di Sirkuit Ricardo Tormo lebih kepada soal membiasakan diri dengan motor sekaligus tim barunya.

Sepanjang dua hari tes, Bendsneyder menyelesaikan total 142 lap dengan menorehkan waktu putaran terbaik, yakni 1 menit 35,453 detik. Unggul dari Luthi (1:35,886).

Baca Juga:

Hal ini membuat sang pembalap puas dengan penampilan debutnya di atas motor Kalex dengan livery (desain) Petronas Mandalika SAG Team, yang elegan.

"Itu merupakan tes dua hari yang bagus di Valencia. Di sana debut saya bersama tim dan dengan Kalex. Kesan pertama sangat positif," ujar Bendsneyder.

"Perasaan saya benar-benar baik sejak awal tes. Saya senang dengan semua lap yang telah kami lakukan. Padahal sebelum memulai, prediksi cuaca tidak terlalu bagus."

"Namun, pada akhirnya kami puas karena bisa mengendarai motor dalam banyak putaran dan kini saya menantikan tes berikutnya di trek yang berbeda," ia menambahkan.

Pertamina Mandalika SAG Team dijadwalkan menjalani pengujian lagi di Sirkuit Jerez Spanyol pekan depan. Setelah itu, mereka akan terbang menuju Qatar.

Tes pramusim resmi Moto2 berlangsung di negara Timur Tengah tersebut, tepatnya di Sirkuit Losail pada 19-21 Maret. Sementara rangkaian race digelar pada 26-28 Maret.

Pembalap Pertamina Mandalika SAG Team, Bo Bendsneyder, bergaya di atas motor Kalex miliknya dalam peluncuran tim.

Pembalap Pertamina Mandalika SAG Team, Bo Bendsneyder, bergaya di atas motor Kalex miliknya dalam peluncuran tim.

Foto oleh: Mandalika Racing Team Indonesia (MRTI)

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Sam Lowes Uji Banyak Hal Selama Dua Hari Tes di Valencia
Artikel berikutnya Milena Koerner, Manajer Wanita Pertama di Grand Prix

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia