Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Red Bull KTM Ajo Sapu Bersih Gelar Juara Dunia Tim Moto2-Moto3

Kuartet pembalap Remy Gardner, Raul Fernandez, Jaume Masia, dan Pedro Acosta sukses menjadikan Red Bull KTM Ajo sebagai tim terbaik di kelas Moto2 dan Moto3 musim 2021.

Raul Fernandez, Red Bull KTM Ajo, Remy Gardner, Red Bull KTM Ajo

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Red Bull KTM Ajo menyambut kejuaraan dunia tahun ini dengan mengusung barisan rider baru. Keempatnya tidak hanya memiliki skill balap mumpuni, namun juga performa solid serta konsisten.

Pada kelas Moto2, Remy Gardner digaet dari Onexox TKKR SAG Team sejak awal musim. Pembalap asal Australia itu tandem bersama rookie Raul Fernandez, yang dipromosikan dari Red Bull KTM Ajo Moto3.

Duet keduanya begitu sulit dibendung. Gardner maupun Fernandez bahkan terbilang langganan naik podium. Tak pelak, keberhasilan itu mengantarkan Red Bull KTM Ajo mengunci gelar juara dunia tim di Moto2 Aragon lalu.

Dan kini, skuad yang dikomandoi Aki Ajo tersebut mengoleksi 542 poin. Unggul jauh 226 poin atas lawan terdekatnya, Elf Marc VDS Racing Team yang menurunkan pasangan Sam Lowes dan Augusto Fernandez.

“Luar biasa. Itu adalah penampilan spektakuler dari para pembalap kami dan dari tim kami. Saya sangat bersyukur dan senang bisa mencapai impian kami,” ucap Ajo mengutip laman resmi tim.

“Kami bukan orang yang memikirkan gelar setiap hari. Kami telah menetapkan tujuan untuk diri kami sendiri. Tetapi meningkatkan setiap hari dan bekerja secara konsisten adalah kuncinya.

“Terima kasih banyak kepada pembalap hebat kami, Raul (Fernandez) dan Remy (Gardner), kepada tim, yang bekerja siang dan malam, dan kepada akademi GP yang telah kami kumpulkan bersama Red Bull, KTM, dan semua sponsor kami.”

Jaume Masia, Red Bull KTM Ajo, Pedro Acosta, Red Bull KTM Ajo

Jaume Masia, Red Bull KTM Ajo, Pedro Acosta, Red Bull KTM Ajo

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Akhir pekan lalu, Red Bull KTM Ajo memastikan gelar juara tim di kategori Moto3. Podium ganda yang dicetak Masia serta rookie Acosta memastikan skuad kumpulkan 389 poin, meski balapan masih tersisa dua seri.

Selisih 116 poin juga sudah tak mungkin dikejar oleh rival terdekat dalam klasemen sementara tim, yakni Gaviota GasGas Aspar Team yang mengandalkan duet Sergio Garcia dan Izan Guevara.

“Ini merupakan akhir pekan yang menantang bagi semua orang, karena kondisi cuaca,” tutur Ajo.

“Sebelum balapan Moto3, kami tidak menempuh lap kering. Dengan hasil ini, kami harus senang dengan kinerja seluruh tim dan pembalap kami.

“Mendapatkan titel tim dengan kedua pembalap di podium adalah hal yang sangat bagus. Saya tidak punya kata-kata untuk mengungkapkan betapa bersyukurnya saya kepada staf kami yang bersemangat dan sponsor kami yang luar biasa.”

Saat ini, Remy Gardner tengah bertarung sengit melawan Raul Fernandez dalam perburuan gelar juara pembalap Moto2 2021. Mereka berdua dipisahkan 18 poin.

Sedangkan Acosta bersaing ketat dengan Dennis Foggia (Leopard Racing). Kemenangan sang rival di Misano membuat keduanya jadi terpaut 21 poin.

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Mulai 2022, Durasi Sesi Warm Up Moto2-Moto3 Dipangkas
Artikel berikutnya Delapan Skenario Remy Gardner untuk Juara Dunia di Portimao

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia