Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Moto2 Austria: Bagnaia kalahkan Oliveira

Duel sengit hingga lap terakhir berhasil dimenangi Francesco Bagnaia yang menaklukkan rival beratnya, Miguel Oliveira, pada Moto2 Austria.

Francesco Bagnaia, Sky Racing Team VR46

Francesco Bagnaia, Sky Racing Team VR46

Gold and Goose / Motorsport Images

Bagnaia melakukan start bagus, tetapi kehilangan posisi di Tikungan 1, diambil alih Oliveira. Pembalap Sky Racing Team VR46 itu juga terlibat kontak dengan Fabio Quartararo. Beruntung ia mampu bertahan di atas motor, sedangkan lawannya tercecer keluar dari 20 besar.

Posisi terdepan, Oliveira jelas tak menyia-nyiakan kesempatan. Ia membangun jarak 0,807 detik pada Lap 3, sedangkan Bagnaia berkutat melawan Navarro untuk tempat kedua, dengan Luca Marini membayangi rookie Joan Mir demi urutan ketujuh.

Ketika balapan memasuki Lap 6, keunggulan Oliveira bertambah menjadi 0,949 detik. Kendati demikian, Bagnaia menolak menyerah terlalu dini. Usai mengatasi perlawanan Navarro, ia secara perlahan namun pasti memangkas selisih.

Setelah menguntit ketat Oliveira cukup lama, Bagnaia mulai menyerang sang rival pada enam lap terakhir. Aksi salip-menyalip pun tak terhindarkan di antara kedua pembalap. Sempat merebut posisi pertama di Tikungan 9 pada empat lap tersisa, Oliveira membalas Bagnaia

Lap terakhir menjadi puncak pertarungan panas Bagnaia versus Oliveira. Sang pembalap muda Italia kembali menyalip rivalnya di Tikungan 9, dan langsung menutup ruang di Tikungan 10, di mana Oliveira melebar. Pecco – panggilan akrab – tak terbendung finis lebih dulu.

Kemenangan di Red Bull Ring merupakan kelima pada musim ini, sebelumnya ia menjejaki podium tertinggi di Qatar, Austin, Le Mans, serta Assen. Podium tertinggi juga mengantarkan Bagnaia mengambil alih puncak klasemen sementara, namun ia hanya unggul tiga poin atas Oliveira.

Marini naik podium untuk ketiga kalinya secara beruntun, diikuti rekan kompatriot Mattia Pasini dan Jorge Navarro. Finis keenam diklaim Brad Binder, di depan Marcel Schrotter dan Mir. Sedangkan tempat kesembilan diisi Quartararo dan Lecuona melengkapi 10 besar.

Hasil mengecewakan dipetik Alex Marquez. Sempat menyalip Marini untuk urutan ketiga pada lap terakhir, ia justru terjatuh di tikungan terakhir. Pembalap lainnya yang juga tak finis, di antaranya Sam Lowes, Simone Corsi, serta Remy Gardner.

Moto2 berikutnya akan dihelat di Sirkuit Silverstone, Inggris pada 26 Agustus mendatang.

Miguel Oliveira, Red Bull KTM Ajo

Miguel Oliveira, Red Bull KTM Ajo

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Hasil Moto2 Austria:

Pos.   # Pembalap Motor Lap Waktu Gap Interval km/j Retirement
1   42 Italy Francesco Bagnaia  Kalex 25 -        
2   44 Portugal Miguel Oliveira  KTM 25 0.264 0.264 0.264    
3   10 Italy Luca Marini  Kalex 25 5.689 5.689 5.425    
4   54 Italy Mattia Pasini  Kalex 25 0.161 0.161      
5   9 Spain Jorge Navarro  Kalex 25 2.440 2.440 2.279    
6   41 South Africa Brad Binder  KTM 25 0.390 0.390      
7   23 Germany Marcel Schrötter  Kalex 25 0.182 0.182      
8   36 Spain Joan Mir  Kalex 25 3.278 3.278 3.096    
9   20 France Fabio Quartararo  Speed Up 25 3.846 3.846 0.568    
10   27 Spain Iker Lecuona  KTM 25 0.468 0.468      
11   13 Italy Romano Fenati  Kalex 25 0.111 0.111      
12   52 United Kingdom Danny Kent  Speed Up 25 0.887 0.887 0.776    
13   5 Italy Andrea Locatelli  Kalex 25 5.484 5.484 4.597    
14   62 Italy Stefano Manzi  Suter 25 4.744 4.744      
15   45 Japan Tetsuta Nagashima  Kalex 25 0.050 0.050      
16   89 Malaysia Khairul Idham Pawi  Kalex 25 0.499 0.499 0.449    
17   77 Switzerland Dominique Aegerter  KTM 25 0.550 0.550 0.051    
18   4 South Africa Steven Odendaal  NTS 25 9.133 9.133 8.583    
19   16 United States Joe Roberts  NTS 25 2.368 2.368      
20   95 France Jules Danilo  Kalex 25 1.111 1.111      
21   66 Niki Tuuli  Kalex 25 0.072 0.072      
22   64 Netherlands Bo Bendsneyder  Tech 3 25 1.039 1.039 0.967    
23   32 Spain Isaac Viñales  Suter 25 1.045 1.045 0.006    
24   55 Alejandro Medina  Kalex 25 1.561 1.561 0.516    
25   18 Xavi Cardelus  Kalex 25 5.813 5.813 4.252    
26   7 Italy Lorenzo Baldassarri  Kalex 25 22.716 22.716 16.903    
  dnf 73 Spain Alex Marquez  Kalex 24         Retirement
  dnf 22 United Kingdom Sam Lowes  KTM 17         Retirement
  dnf 21 Italy Federico Fuligni  Kalex 17 50.808 8 Laps 28.092   Retirement
  dnf 24 Italy Simone Corsi  Kalex 3         Retirement
  dnf 87 Australia Remy Gardner  Tech 3 3         Retirement
  dnf 40 Spain Augusto Fernandez  Kalex 3         Retirement

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Moto2 Austria: Bagnaia cetak hat-trick pole
Artikel berikutnya Moto2 San Marino: Bagnaia lima kali start terdepan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia