Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Moto2 Austria: Kado ulang tahun terindah Binder

Brad Binder memenangi balapan penuh drama Moto2 Austria, sekaligus hadiah bagi sang pembalap yang sedang berulang tahun.

Brad Binder, KTM Ajo

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Insiden kecelakaan mewarnai kemenangan pertama Binder musim ini. Namun pembalap Red Bull KTM Ajo mampu tampil solid sejak start untuk kemudian merebut podium tertinggi, Minggu (11/8).

Start bagus, Binder menduduki posisi terdepan. Kendati demikian, ia mendapat perlawanan kuat dari Xavi Vierge dan Tetsuta Nagashima. Dalam upaya menyalip Binder, kedua rival tersungkur pada Lap 4.

Setelah itu, Remy Gardner dan Enea Bastianini giliran menjadi lawan teranyar Binder. Sama seperti pendahulunya, Gardner jatuh usai melebar. Ia bahkan sempat tertabrak Alex Marquez yang tidak bisa menghindar.

Lima lap tersisa, insiden kembali terjadi. Kali ini Bastianini kontak dengan Luca Marini. Pembalap Sky Racing Team VR46 itu kehilangan grip depan dan menyeret Bastianini di Tikungan 9.

Marquez lalu menjelma sebagai rival terdekat Binder. Tetapi serangan dari sang pemuncak klasemen sementara mampu dibendungnya. Pembalap Afrika Selatan itu berhasil menang.

Inilah kemenangan pertama Binder musim ini, juga yang pertama sejak kali terakhir menapaki podium tertinggi Moto2 di Phillip Island 2018.

Marquez harus puas finis kedua, dengan Jorge Navarro melengkapi podium. Kemudian posisi keempat ditempati Lorenzo Baldassarri. Ia mengalahkan rekan setim Augusto Fernandez.

Thomas Luthi finis keenam, di depan Jorge Martin dan Iker Lecuona. Sedangkan posisi kesembilan diklaim Marcel Schrotter, dilanjutkan Mattia Pasini urutan ke-10.

Pembalap Thailand, Somkiat Chantra, tampil baik sepanjang balapan. Bertahan cukup lama di posisi kedelapan, ia akhirnya finis ke-12, membawa pulang empat poin.

Moto2 berikutnya akan dihelat di Silverstone, Inggris pada 25 Agustus mendatang.

Hasil Race:

Pos. Pembalap Motor Lap Gap
1 South Africa Brad Binder KTM 25  
2 Spain Alex Marquez Kalex 25 0.330
3 Spain Jorge Navarro Speed Up 25 1.839
4 Italy Lorenzo Baldassarri Kalex 25 2.183
5 Spain Augusto Fernandez Kalex 25 3.303
6 Switzerland Thomas Luthi Kalex 25 4.645
7 Spain Jorge Martin KTM 25 5.200
8 Spain Iker Lecuona KTM 25 5.285
9 Germany Marcel Schrotter Kalex 25 6.973
10 Italy Mattia Pasini Kalex 25 9.428
11 Italy Andrea Locatelli Kalex 25 11.203
12 Thailand Somkiat Chantra Kalex 25 12.252
13 Italy Nicolo Bulega Kalex 25 13.099
14 Italy Fabio Di Giannantonio Speed Up 25 13.886
15 Netherlands Bo Bendsneyder NTS 25 18.684
16 Italy Stefano Manzi MV 25 20.714
17 Switzerland Dominique Aegerter MV 25 25.000
18 Germany Jonas Folger Kalex 25 25.226
19 United Kingdom Jake Dixon KTM 25 28.471
20 South Africa Steven Odendaal NTS 25 29.993
21 United States Joe Roberts KTM 25 33.876
22 Germany Philipp Ottl KTM 25 34.746
23 Italy Marco Bezzecchi KTM 25 38.031
24 United Kingdom Sam Lowes Kalex 25 44.263
25 Teppei Nagoe Kalex 25 1'00.320
26 Andorra Xavi Cardelus KTM 25 1'00.432
27 Germany Lukas Tulovic KTM 25 1'00.934
DNF Italy Enea Bastianini Kalex 20 5 Lap
DNF Italy Luca Marini Kalex 20 5 Lap
DNF Australia Remy Gardner Kalex 19 6 Lap
DNF Japan Tetsuta Nagashima Kalex 7 18 Lap
DNF Spain Xavi Vierge Kalex 3 22 Lap
Start action
Brad Binder, KTM Ajo
Fabio Di Giannantonio, Speed Up Racing
Teppei Nagoe, Honda Team Asia
Brad Binder, KTM Ajo
Brad Binder, KTM Ajo, Iker Lecuona, Swiss Innovative Investors
Race winner Brad Binder, KTM Ajo
Podium: winner Brad Binder, KTM Ajo
Podium: winner Brad Binder, KTM Ajo
Podium: winner Brad Binder, KTM Ajo, second place Alex Marquez, Marc VDS Racing, third place Jorge Navarro, Speed Up Racing
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Moto2 Austria: Nagashima pole perdana, Chantra baris depan
Artikel berikutnya Perpanjang Kontrak Navarro, Speed Up Konfirmasi Susunan Pembalap 2021

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia