Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Race report

Moto2 Spanyol: Baldassarri dominan, Marquez gagal finis

Lorenzo Baldassarri menyempurnakan pole position dengan kemenangan pada Moto2 Spanyol. Alex Marquez terjatuh saat bertarung demi podium.

Lorenzo Baldassarri, Pons HP40

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Lorenzo Baldassarri, Pons HP40

Lorenzo Baldassarri, Pons HP40

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Sungguh akhir pekan sempurna bagi Baldassarri. Dalam balapan yang berlangsung sebanyak 23 lap di Sirkuit Jerez, Minggu (6/5), laju pembalap anyar Pons HP40 itu benar-benar tak terbendung. Bahkan rival seperti Miguel Oliveira dan Francesco Bagnaia sulit mengimbanginya.

Meski start terdepan, Baldassarri kehilangan posisi pertama dari Alex Marquez. Ia turun ke urutan ketiga dengan Bagnaia naik kedua dan Oliveira merangsek pada 10 besar, serta Luca Marini dan Jorge Navarro terlibat insiden kecelakaan di Tikungan 6.

Marquez masih memimpin, namun hanya bertahan sampai Lap 3. Satu lap kemudian, Baldassarri merebut pimpinan balapan, diikuti Brad Binder, sedangkan adik laki-laki Marc Marqeuz itu turun pada posisi ketiga.

Praktis setelah mengambil alih posisi puncak, Baldassarri mulai menegaskan dominasinya. Oliveira lalu muncul sebagai rival terdekat. Akan tetapi, pembalap Red Bull KTM Ajo ini tidak dapat memangkas selisih di antara mereka.

Sementara itu, Marquez yang berusaha keras merebut kemenangan terjatuh di Tikungan 2 pada 13 lap terakhir. Padahal pembalap Marc VDS ini tengah menempati posisi ketiga, di belakang Baldassarri dan Oliveira.

Menjelang lap-lap akhir, Baldassarri semakin menjauh dari kerjaan Oliveira. Pembalap muda Italia itu pun berhasil mengecap kemenangan di Jerez, podium tertinggi keduanya di kelas Moto2 sejak Misano 2016.

Oliveira akhirnya mengklaim finis kedua, dan Bagnaia melengkapi podium setelah mengatasi perlawanan Xavi Vierge. Adapun, pembalap veteran Mattia Pasini menghuni lima besar. Ia mengalahkan Binder dan Marcel Schrotter.

Sam Lowes memetik finis kedelapan, di depan rekan setim Iker Lecuona dan Fabio Quartararo. Dan rookie Moto2, Joan Mir, menempati posisi ke-11. Hasil yang setidaknya cukup menghibur bagi skuat Marc VDS.

Moto2 berikutnya bakal dihelat di Sirkuit Le Mans, Prancis pada 20 Mei mendatang.

Hasil Balapan:

Pos.PembalapMotorWaktuGap
1 italy Lorenzo Baldassarri  Kalex 39'33.889  
2 portugal Miguel Oliveira  KTM 39'36.740 2.851
3 italy Francesco Bagnaia  Kalex 39'40.139 6.250
4 spain Xavi Vierge  Kalex 39'40.842 6.953
5 italy Mattia Pasini  Kalex 39'44.027 10.138
6 south_africa Brad Binder  KTM 39'45.620 11.731
7 germany Marcel Schrötter  Kalex 39'52.027 18.138
8 united_kingdom Sam Lowes  KTM 39'52.566 18.677
9 spain Iker Lecuona  KTM 39'54.632 20.743
10 france Fabio Quartararo  Speed Up 39'54.676 20.787
11 spain Joan Mir  Kalex 39'57.091 23.202
12 italy Simone Corsi  Kalex 39'57.308 23.419
13 japan Tetsuta Nagashima  Kalex 40'00.021 26.132
14 spain Hector Barbera  Kalex 40'00.840 26.951
15 italy Andrea Locatelli  Kalex 40'01.010 27.121
16 netherlands Bo Bendsneyder  Tech 3 40'01.266 27.377
17 spain Jorge Navarro  Kalex 40'07.082 33.193
18 malaysia Khairul Idham Pawi  Kalex 40'07.723 33.834
19 spain Isaac Viñales  Kalex 40'18.540 44.651
20 germany Lukas Tulovic  KTM 40'22.937 49.048
21 italy Federico Fuligni  Kalex 40'24.222 50.333
22 andorra Xavi Cardelus  Kalex 40'26.905 53.016
23 spain Hector Garzo  Tech 3 40'33.378 59.489
24 france Jules Danilo  Kalex 40'11.543 1 lap
DNF south_africa Steven Odendaal  NTS 37'32.560 2 lap
DNF united_states Joe Roberts  NTS 31'21.850 5 lap
DNF spain Alex Marquez  Kalex 17'15.920 13 lap
DNF united_kingdom Danny Kent  Speed Up 17'26.832 13 lap
DNF malaysia Zulfahmi Khairuddin Kalex 16'02.818 14 lap
DNF italy Stefano Manzi  Suter 14'04.731 15 lap
DNF italy Romano Fenati  Kalex 10'27.003 17 lap
DNF brazil Eric Granado  Suter 4'08.213 21 lap
DNF italy Luca Marini  Kalex    
Alex Marquez, Marc VDS
Alex Marquez, Marc VDS
Lorenzo Baldassarri, Pons HP40
Joan Mir, Marc VDS
Sam Lowes, Swiss Innovative Investors
Lorenzo Baldassarri, Pons HP40
Miguel Oliveira, Red Bull KTM Ajo
Francesco Bagnaia, Sky Racing Team VR46
Lorenzo Baldassarri, Pons HP40
Miguel Oliveira, Red Bull KTM Ajo Lorenzo Baldassarri, Pons HP40 Francesco Bagnaia, Sky Racing Team VR46
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Moto2 Spanyol: Baldassarri rengkuh pole perdana
Artikel berikutnya Zulfahmi Khairuddin tinggalkan SIC Racing Team

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia