Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Patah Tulang Paha Kiri, Pedro Acosta Absen dalam Moto2 Belanda

Juara dunia Moto3 2021, Pedro Acosta, dilarikan ke rumah sakit akibat patah tulang femur kiri. Ia dipastikan absen dalam Moto2 Belanda yang dilaksanakan akhir pekan ini.

Pedro Acosta, Red Bull KTM Ajo

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Ketika tim langsung pindah dari Sachsenring ke Assen, Acosta memilih untuk pulang sejenak ke kampung halamannya.

Selasa (21/6/2022) pagi waktu setempat, Acosta menjalani latihan dengan motor motocross di Murcia. Di tengah perjalanan, ia terjatuh dengan keras yang menyebabkan paha kirinya patah.

Pembalap Red Bull KTM Ajo tersebut kemudian dibawa ke Klinik Dexeus di Barcelona. Dari pemeriksaan awal, dinyatakan retakan pada tulang femur bersih.

Menurut Laverdad.es, ia harus menjalani operasi pada Rabu ini. Tim dokter menanganinya di bawah komando Dr. Xabier Mir, direktur Unit Operasi Tangan dan Operasi Mikro, Departemen Traumatologi dan Operasi Ortopedi.

Secara normal, proses pemulihan cedera paha seperti itu, diperkirakan menelan waktu antara 12-18 pekan. Ini artinya Acosta setidaknya baru bisa berlaga pada September atau Oktober mendatang.

Namun, tak menutup kemungkinan pembalap berjuluk The Shark of Mazarron tersebut bisa kembali ke arena  lebih cepat jika melihat kondisi femurnya.

Pasalnya, setelah putaran di Sirkuit Assen, kompetisi libur hingga awal Agustus. Jadi dalam periode tersebut, Acosta dapat fokus pada pemulihan cederanya.

Baca Juga:

Kabar tersebut tentu jadi pukulan bagi Red Bull KTM Ajo. Pasalnya, debutan Moto2 2022 itu mulai kembali ke trek yang diinginkan.

Remaja 18 tahun tersebut menjadi runner-up pada MotoGP Jerman, di belakang rekan setimnya Augusto Fernandez.

Acosta masih dalam proses adaptasi hingga sekarang yang menyebabkan prestasinya naik-turun. Ia memulai musim dengan peringkat ke-12 di Moto2 Qatar.

Pembalap nomor 51 itu mengalami tiga kali gagal finis dan baru menginjak podium dua kali dalam tiga balapan terakhir. Ia memenangi Moto2 Italia, tapi merosot ke peringkat keenam di Barcelona.

Dengan koleksi 75 poin, ia berhak duduk di posisi kedelapan klasemen sementara. Nilainya terpaut 46 dari Fernandez, mengisi peringkat ketiga, dan 58 dari pemuncak tabel, Celestino Vietti.

Acosta merupakan rookie terbaik di kelas tersebut di antara 11 pendatang baru.

Pedro Acosta, Red Bull KTM Ajo

Pedro Acosta, Red Bull KTM Ajo

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Augusto Fernandez Tunjuk Pedro Acosta sebagai Rival Terberat
Artikel berikutnya SAG Racing Team Gerah Ditanya soal Pembalap Indonesia

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia