Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Pedro Acosta: Sirkuit Mandalika Sangat Lucu

Pembalap Red Bull KTM Ajo, Pedro Acosta, mengungkapkan kesan pertamanya tentang Pertamina Mandalika Circuit.

Pedro Acosta, Red Bull KTM Ajo

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Tak seperti barisan rider MotoGP yang telah mengenal karakter Sirkuit Mandalika melalui tes pramusim pada Februari lalu, para pembalap Moto2 dan Moto3 datang tanpa bermodalkan data serta informasi perihal layout trek.

Satu-satunya yang bisa dilakukan dalam upaya mempelajari lebih jauh perihal kondisi trek adalah melalui rekaman video balapan World Superbike (WSBK) Indonesia yang digelar pada November 2021.

“Ya, sudah pasti Superbike adalah contoh yang baik untuk belajar tentang trek. Tapi kami berbeda dari Superbike,” kata Acosta kepada Motorsport.com Indonesia di Sirkuit Mandalika, Kamis (178/3/2022).

Lantas, bagaimana penilaian juara dunia Moto3 2021 terhadap Pertamina Mandalika Circuit? Acosta secara terus terang berkata: “Sangat lucu, pastinya.

“Bagi saya, saya pikir ini trek yang bagus. Akhirnya sebuah trek bagus, titik pengereman yang baik, tikungan cepat. Ini akan menarik besok (Jumat).”

Pembalap Red Bull KTM Ajo, Pedro Acosta, saat beraksi dalam sesi FP2 kelas Moto2 pada Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022

Pembalap Red Bull KTM Ajo, Pedro Acosta, saat beraksi dalam sesi FP2 kelas Moto2 pada Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Pedro Acosta menyambangi Sirkuit Mandalika bermodalkan hasil finis ke-12 dalam putaran pembuka di Grand Prix Qatar. Insiden kecil dengan Jake Dixon selepas di tikungan pertama membuyarkan harapannya naik podium.

Ditanya adakah target yang diusung saat menghadapi perlombaan seri Pertamina Grand Prix of Indonesia akhir pekan ini, El Tiburon justru ingin menikmati balapan.

“Tidak ada target. Hanya bersenang-senang,” ucapnya singkat.

Bagaimana dengan kemungkinan untuk meraih kemenangan? “Kita lihat saja nanti,” kata pemakai nomor #51 itu.

Soal tikungan mana saja yang berpeluang untuk melakukan overtaking, Acosta menjawab tidak tahu. Sebab, dirinya sama sekali tak mengantongi informasi tentang Sirkuit Mandalika.

“Saya tidak tahu. Kami harus lihat besok (Jumat). Saya harus mencobanya besok. Saat ini, kami tidak punya data. Tidak ada,” ujarnya.

“Saya tidak tahu. Kami harus menunggu besok. Jika Anda bertanya tentang trek, maka kami harus melihatnya (seperti apa dan bagaimana) besok.”

Acosta merampungkan sesi latihan bebas pertama (FP1) Moto2 Indonesia pada posisi ke-11 dengan catatan waktu terbaik 1 menit 47,952 detik.

Rider muda Spanyol itu lalu menduduki urutan keempat usai meningkatkan lap time menjadi 1 menit 36,529 detik dalam FP2. Namun, waktu lap sempat dihapus lantaran pelanggaran Yellow Flag.

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hasil FP1 Moto2 Indonesia: Sam Lowes Menghentak di Akhir Sesi
Artikel berikutnya Hasil FP2 Moto2 Indonesia: Jake Dixon Impresif

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia