Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil FP1 Moto3 Inggris: Garcia Tercepat, Mario Aji Tercecer

Pembalap GasGas Aspar Team Sergio Garcia menjadi yang tercepat dalam latihan bebas pertama (Free Practice 1/FP1) Moto3 Inggris, Jumat (5/8/2022). Sedangkan Mario Suryo Aji masih perlu menemukan ritme terbaiknya.

Sergio Garcia, GasGas Aspar Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Garcia memperlihatkan kecepatan sangat baik sepanjang FP1 dan terus mempertajam waktunya, meski sektor tiga Sirkuit Silverstone menjadi yang paling sulit baginya.

Pembalap asal Spanyol itu selalu kehilangan waktu di area tersebut. Padahal, ia tampil sangat cepat di sektor-sektor sebelumnya. Ini membuatnya harus bekerja lebih keras dalam memacu motornya agar mendapatkan posisi pertama.

Pada menit-menit terakhir, Sergio Garcia akhirnya berhasil menggeser Ayumu Sasaki (Sterilgarda Husqvarna Max) yang memimpin sebagian besar jalannya FP1. Pemimpin sementara klasemen Moto3 2022 itu mencatatkan waktu terbaiknya 2 menit 12,868 detik.

Garcia unggul tipis 0,041 detik atas Dennis Foggia (Leopard Racing) yang hampir mengambil alih posisi pertama pada percobaan terakhirnya. Sementara tepat ketiga ditempati Lorenzo Fellon (Sic58 Squadra Corse) yang tampil mengejutkan dengan jarak 0,061 detik.

Sektor tiga Sirkuit Silverstone terbukti sulit bagi seluruh pembalap karena banyaknya tikungan kecepatan rendah membuat mereka harus memperhitungkan dengan matang ketika masih dan keluar dari tikungan.

Baca Juga:

Dennis Oncu (Red Bull KTM Tech3) yang tampil cepat pada sektor pertama dan kedua, harus berjuang keras mengambil tikungan dengan baik di sektor ketiga jika ingin mempertajam catatan waktunya.

Sayang, pembalap asal Turki itu gagal melakukannya dan harus puas berada di urutan keempat dalam FP1 dengan waktu lap terbaiknya 2 menit 12,977 detik usai melahap 14 lap.

Sementara itu, wakil Indonesia Mario Suryo Aji gagal tampil cepat di FP1 dan masih memerlukan beberapa penyesuaian agar dapat tampil lebih cepat di sesi berikutnya.

Pembalap Honda Team Asia itu kesulitan untuk menjaga ritme balapnya, dan tidak mampu mengikuti pembalap di depannya yang melaju lebih cepat.

Pengaturan motor dan menemukan suhu yang tepat pada ban menjadi pekerjaan yang harus dilakukan oleh Mario Aji beserta timnya agar memiliki hasil lebih baik.

Hasil FP1 Moto3 Inggris:

Pos Rider Motor Lap Waktu Gap Interval km/j
1 Spain Sergio Garcia Dols GASGAS 15 2'12.868     159.614
2 Italy Dennis Foggia Honda 12 2'12.909 0.041 0.041 159.564
3 France Lorenzo Fellon Honda 14 2'12.929 0.061 0.020 159.540
4 Turkey Deniz Öncü KTM 14 2'12.977 0.109 0.048 159.483
5 Japan Ryusei Yamanaka KTM 12 2'13.152 0.284 0.175 159.273
6 Japan Kaito Toba KTM 13 2'13.164 0.296 0.012 159.259
7 Spain Izan Guevara GASGAS 14 2'13.190 0.322 0.026 159.228
8 Japan Ayumu Sasaki Husqvarna 14 2'13.246 0.378 0.056 159.161
9 Brazil Diogo Moreira KTM 13 2'13.251 0.383 0.005 159.155
10 United Kingdom John McPhee Husqvarna 15 2'13.304 0.436 0.053 159.092
11 Spain Jaume Masia KTM 13 2'13.336 0.468 0.032 159.053
12 Italy Riccardo Rossi Honda 15 2'13.340 0.472 0.004 159.049
13 Spain Daniel Holgado KTM 11 2'13.411 0.543 0.071 158.964
14 Spain David Munoz KTM 14 2'13.501 0.633 0.090 158.857
15 Italy Stefano Nepa KTM 14 2'13.552 0.684 0.051 158.796
16 United Kingdom Scott Ogden Honda 13 2'13.565 0.697 0.013 158.781
17 Japan Tatsuki Suzuki Honda 12 2'13.619 0.751 0.054 158.716
18 Spain Xavier Artigas CF MOTO 15 2'13.848 0.980 0.229 158.445
19 Spain Carlos Tatay CF MOTO 15 2'13.908 1.040 0.060 158.374
20 Mexico Adrian Fernandez KTM 15 2'13.931 1.063 0.023 158.347
21 Italy Andrea Migno Honda 14 2'13.957 1.089 0.026 158.316
22 Italy Alberto Surra Honda 13 2'14.116 1.248 0.159 158.128
23 Indonesia Mario Suryo Aji Honda 15 2'14.679 1.811 0.563 157.467
24 Ivan Ortola KTM 16 2'14.782 1.914 0.103 157.347
25 United Kingdom Joshua Whatley Honda 15 2'15.069 2.201 0.287 157.013
26 Japan Taiyo Furusato Honda 18 2'16.188 3.320 1.119 155.722
27 Italy Elia Bartolini KTM 15 2'16.268 3.400 0.080 155.631
28 Spain Ana Carrasco KTM 15 2'16.571 3.703 0.303 155.286
29 Nicola Fabio KTM 15 2'17.490 4.622 0.919 154.248
30 Spain Marc Garcia KTM 13 2'17.728 4.860 0.238 153.981

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Banyak Faktor yang Akan Pengaruhi Torehan Mario Suryo Aji
Artikel berikutnya Hasil FP2 Moto3 Inggris: McPhee Tunjukkan Kecepatan Mengesankan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia