Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Mario Aji Diuntungkan Pengalaman Misano 2021

Pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji, berharap bisa menuai hasil bagus dalam perlombaan kelas Moto3 di Grand Prix San Marino akhir pekan ini.

Mario Aji, Honda Team Asia

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Misano World Circuit Marco Simoncelli sudah tidak asing lagi bagi Super Mario. Trek sepanjang 4,2 kilometer ini terhitung langganan semasa dia berkompetisi pada CEV Moto3 (kini bernama JuniorGP World Championship).

Namun, lebih dari itu. Misano merupakan sirkuit yang memiliki nilai historis dalam perjalanan karier balap Mario. Debutnya di kejuaraan dunia Grand Prix dimulai dengan tampil di trek ini sebagai wildcard rider musim lalu.

Baru pertama kali berhadapan langsung dengan barisan pembalap dunia kategori Moto3, Mario tampil mengejutkan ketika berhasil menduduki posisi keempat dalam sesi latihan bebas pertama (FP1). Saat itu, kondisinya basah.

Pemuda asal Magetan, Jawa Timur itu kemudian mengklaim grid P23 pada kualifikasi. Berjuang keras sepanjang balapan, Mario yang merupakan binaan PT Astra Honda Motor (AHM) ini meraih hasil finis P21.

“Saya tahu treknya. Saya berkendara di sini tahun lalu sebagai wildcard. Itu bisa jadi sedikit keuntungan buat saya kali ini karena layout sirkuit sangat teknis,” ucapnya dalam pernyataan tertulis.

“Saya harus percaya diri sejak awal latihan. Saya akan memberikan yang maksimal seperti biasa, dan kita lihat saja apa yang terjadi.”

Mario Aji, Honda Team Asia

Mario Aji, Honda Team Asia

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Sejak keberhasilan finis ke-13 di Mugello, Mario Aji menemui kesulitan untuk menemukan kecepatannya. Satu catatan DNF telah dialaminya. Sedangkan dalam dua lomba terakhir, dia nyaris masuk 15 besar.

Meski diyakini bakal mendapat perlawanan ketat, terutama dari barisan rider Italia yang pastinya akan unjuk gigi dalam home race Moto3 San Marino, Mario diyakini punya kemampuan untuk memberi tekanan.

“Misano World Circuit adalah trek yang sangat teknis. Biasanya, jarak antar pembalap sangat kecil. Itu artinya kita bisa melihat pertarungan yang sangat ketat,” ucap Team Manager Honda Team Asia, Hiroshi Aoyama.

“Pembalap Moto2 kami siap berjuang untuk posisi yang baik, sementara para rookie Moto3 kami akan dapat memanfaatkan kesetaraan ini untuk menerapkan apa yang telah mereka pelajari di balapan terakhir.

“Mereka memiliki potensi. Mari kita lihat apa yang terjadi. Kami menantikan untuk mulai balapan di Misano.”

Mario Suryo Aji menempati peringkat ke-26 klasemen sementara. Sejauh ini, dia sudah mengantongi lima poin. Sedangkan rekan setimnya, Taiyo Furusato, satu tingkat di bawahnya serta mengemas perolehan 0 poin.

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Alberto Surra Tinggalkan VR46 Riders Academy Milik Rossi
Artikel berikutnya Demi Jaga Kans Rebut Gelar, Izan Guevara Bidik Podium di Misano

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia