Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Race report

Moto3 Qatar: Mir kalahkan McPhee dan Martin

Rookie of the Year 2016, Joan Mir, berhasil memenangi seri pembuka Moto3 di Sirkuit Losail, Qatar. Ia mengalahkan John McPhee dan Jorge Martin.

Joan Mir, Leopard Racing lead the field

Joan Mir, Leopard Racing lead the field

Toni Börner

Seperti biasa, Moto3 menyajikan pertarungan seru dan ketat dari awal hingga akhir balapan. Mir, McPhee dan Martin saling bertarung memperebutkan podium teratas. Namun, ketiga pembalap juga harus berjibaku menghadapi perlawanan dari sembilan rival lainnya.

Martin, yang start dari pole position, memimpin balapan hingga Lap 2. Satu lap kemudian, Mir mengambil alih, tapi posisinya lalu digusur oleh Andrea Migno pada Lap 4.

Mir sempat memimpin kembali pada Lap 6, tapi lagi-lagi tak bertahan lama. Kali ini giliran McPhee yang merebut posisi pertama. Begitu pula ketika memasuki Lap 11. Mir berada di posisi terdepan, tapi satu lap kemudian, McPhee mengambil alih posisi pertama.

Lima lap terakhir, Mir mulai mampu menjaga jarak dari para rival-rivalnya. Kendati mendapat tekanan dari Martin dan McPhee, bahkan Romano Fenati, pembalap muda Spanyol itu tak tergoyahkan di depan. 

Mir akhirnya memenangi balapan dengan keunggulan 0,135 detik. Ini kemenangan kedua dia di kelas Moto3, setelah memenangi balapan di Red Bull Ring, Austria pada musim 2016.

“Luar biasa. Luar biasa untuk membuka musim dengan cara seperti ini. Terima kasih kepada tim dan Honda. Hari ini motor saya sangat kuat,” tukas Mir usai balapan.

Start action
Aksi start Moto3 Qatar

Foto oleh: Toni Börner

McPhee finis kedua, diikuti Martin yang melengkapi podium. Hasil yang ditorehkan kedua pembalap terbilang apik, mengingat mereka balapan dengan tim anyar British Talent Team and Gresini Racing.

Aron Canet finis keempat, sementara Fenati kelima dan Migno finis keenam. Pembalap anyar Red Bull KTM Ajo, Niccolo Antonelli, finis ketujuh. Lalu, Fabio Di Giannantonio finis kedelapan, di depan Marcos Ramirez. Dan pembalap Malaysia, Adam Norrodin, melengkapi 10 besar.

Pembalap muda Jepang, Ayumu Sasaki, menjadi rookie Moto3 dengan raihan positif. Ia berhasil merebut posisi finis ke-11 pada debutnya di kejuaraan dunia musim 2017 ini. 

Hasil tak memuaskan diraih Nicolo Bulega dan Enea Bastianini. Kedua pembalap Italia itu finis di posisi ke-14 dan ke-16.

Empat pembalap tercatat tidak finis balapan, yakni Patrik Pulkkinen, Juanfran Guevara, Philipp Oettl dan Albert Arenas.

Hasil Moto3 Qatar:

Posisi #PembalapMotorLapWaktuGapIntervalKm/JRetirementPoin
1   36 spain Joan Mir  Honda 18 38'27.364     151.0   25
2   17 united_kingdom John McPhee  Honda 18 38'27.499 0.135 0.135 151.0   20
3   88 spain Jorge Martin  Honda 18 38'27.582 0.218 0.083 151.0   16
4   44 spain Aron Canet  Honda 18 38'27.616 0.252 0.034 151.0   13
5   5 italy Romano Fenati  Honda 18 38'27.817 0.453 0.201 151.0   11
6   16 italy Andrea Migno  KTM 18 38'27.943 0.579 0.126 151.0   10
7   23 italy Niccolo Antonelli  KTM 18 38'28.025 0.661 0.082 151.0   9
8   21 italy Fabio Di Giannantonio  Honda 18 38'28.242 0.878 0.217 151.0   8
9   42 spain Marcos Ramirez  KTM 18 38'29.057 1.693 0.815 150.9   7
10   7 malaysia Adam Norrodin  Honda 18 38'35.268 7.904 6.211 150.5   6
11   71 japan Ayumu Sasaki  Honda 18 38'39.585 12.221 4.317 150.2   5
12   11 belgium Livio Loi  Honda 18 38'44.112 16.748 4.527 150.0   4
13   40 south_africa Darryn Binder  KTM 18 38'44.150 16.786 0.038 150.0   3
14   8 italy Nicolo Bulega  KTM 18 38'44.185 16.821 0.035 149.9   2
15   24 japan Tatsuki Suzuki  Honda 18 38'44.196 16.832 0.011 149.9   1
16   33 italy Enea Bastianini  Honda 18 38'44.307 16.943 0.111 149.9    
17   95 france Jules Danilo  Honda 18 38'54.947 27.583 10.640 149.3    
18   41 thailand Nakarin Atiratphuvapat  Honda 18 38'55.002 27.638 0.055 149.3    
19   27 japan Kaito Toba  Honda 18 38'55.005 27.641 0.003 149.3    
20   84 czech_republic Jakub Kornfeil  Peugeot 18 38'55.398 28.034 0.393 149.2    
21   6 spain Maria Herrera  KTM 18 38'55.514 28.150 0.116 149.2    
22   96 italy Manuel Pagliani  Mahindra 18 38'55.743 28.379 0.229 149.2    
23   48 italy Lorenzo dalla Porta  Mahindra 18 38'55.752 28.388 0.009 149.2    
24   14 italy Tony Arbolino  Honda 18 38'56.884 29.520 1.132 149.1    
25   12 italy Marco Bezzecchi  Mahindra 18 39'21.708 54.344 24.824 147.6    
26   64 netherlands Bo Bendsneyder  KTM 18 39'37.133 1'09.769 15.425 146.6    
  DNF 4 finland Patrik Pulkkinen  Peugeot 14 31'07.793 4 lap 4 lap 145.1 Tersingkir  
  DNF 58 spain Juan Francisco Guevara  KTM 12 25'40.136 6 lap 2 lap 150.9 Tersingkir  
  DNF 65 germany Philipp Ottl  KTM 12 25'40.454 6 lap 0.318 150.8 Tersingkir  
  DNF 75 spain Albert Arenas  Mahindra 4 8'41.111 14 lap 8 lap 148.6 Tersingkir

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Tes Moto3 Qatar: Fenati ungguli anak didik Rossi
Artikel berikutnya Data dan fakta jelang Moto3 Argentina

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia