Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Special feature

Dinobatkan sebagai Legenda, Ini 10 Kemenangan Spektakuler Valentino Rossi

Valentino Rossi memang pantas dinobatkan sebagai legenda karena kariernya selama 26 tahun bergelimang prestasi.

Valentino Rossi, Petronas Yamaha SRT

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Pembalap Italia tersebut merengkuh sembilan gelar juara di seluruh kategori grand prix, 115 kemenangan dan 235 podium.

“Saya selalu berpikir hari ini adalah mimpi buruk, karena ini adalah akhir dari karier yang panjang. Saya berpikir itu terjadi di Valencia. Pada akhirnya, saya sangat menikmatinya. Ini hari yang tidak terlupakan,” ujarnya.

Dalam sepak terjangnya yang panjang, Rossi melakoni balapan 432 kali. Dikutip dari situs resmi MotoGP, berikut 10 lomba spektakuler yang dilakoni The Doctor.

1. MotoGP Amerika Serikat 2008

Rossi berduel sengit dengan juara bertahan MotoGP kala itu, Casey Stoner, di Laguna Seca. Mereka saling mengungguli. Pembalap Ducati tersebut sudah mengumpulkan tiga kemenangan dan sedang menuju sukses berikutnya.

Stoner terhempas ke gravel ketika balapan sisa delapan lap karena kesalahan sendiri. Meski bisa melanjutkan balapan, ia kalah dari pembalap veteran tersebut.

2. MotoGP Catalan 2009

Rivalitas internal Yamaha, antara Rossi dan Jorge Lorenzo, tak bisa dielakkan. Paddock seolah terbagi dua karena keduanya punya ambisi sama, mempersembahkan gelar juara.

Di Montmelo, pertarungan mencapai titik kulminasi. Namun tiba-tiba, pada lap terakhir, rider 42 tahun tersebut melakukan manuver brilian yang mengejutkan di tikungan akhir. Ia menyalip dalam jarak sangat dekat di sisi luar dan berhasil mengasapi Lorenzo.

3. MotoGP Australia 2003

Rossi dijatuhi penalti 10 detik karena melanggar aturan yellow flag. Kerugian tersebut ditebus dengan tancap gas dan membuat ban belakang motornya berasap agar menjauh dari jangkauan Loris Capirossi. Ia berhasil menang dengan keunggulan 15,2 detik di Phillip Island.

4. MotoGP Afrika Selatan 2004

Dalam debutnya bersama Yamaha, Rossi tampil di Afrika Selatan. Ia pun bertekad untuk meruntuhkan dominasi Honda. Di Welkom, rider yang baru pindah dari Honda tersebut merebut pole position dan menyempurnakan dengan kemenangan.

Rekor sebagai pembalap pertama yang memenangi balapan beruntun dengan pabrikan berbeda pun ditorehkan. Pemilik nomor 46 juga menguasai balapan pembuka salama empat musim berturut-turut.

Baca Juga:

5. GP Inggris 2000

Talenta luar biasa mengalir dalam darahnya. Rossi tak butuh waktu adaptasi panjang setelah naik kelas dari 250cc ke 500cc. Balapan di Donington Park menjadi tonggak bersejarah dalam kariernya, di mana ia akhirnya menapak podium tertinggi, setelah sebelumnya hanya bisa finis di urutan ketiga sebanyak tiga kali.

Dari awalnya dipandang sebelah mata, rookie itu menjadi lebih diperhitungkan. Sukses tersebut memacunya lebih ganas sehingga mengamankan runner-up.

6. MotoGP Jerman 2006

Tikungan 11 Sirkuit Sachsenring seolah jadi daerah kekuasaannya. Ia menyingkirkan Nicky Hayden, Marco Melandri dan Dani Pedrosa dan melakukan manuver defensif. Start dari posisi ke-11, Rossi pun meraih peringkat pertama.

7. MotoGP Inggris 2005

Alih-alih menciptakan keruwetan, hujan malah membantu Rossi. Ia berhasil menjaga motornya melaju kencang tanpa tergelincir dan mengandaskan empat lawan yang terus menganggunya.

8. MotoGP Belanda 2007

Ini adalah episode pertarungan kesekian antara Rossi dan Stoner. Mereka saling menyerang dan bertahan di Assen. Salah satu hiburan yang bisa dinikmati penggemar keduanya.

Valentino Rossi

Valentino Rossi

Foto oleh: Yamaha Motor Racing

9. GP Ceko 1996, 125cc

Salah satu momen bersejarah dalam karier The Doctor terjadi di Republik Ceko 1996. Saat itu, dia meraih kemenangan perdana setelah terjun ke grand prix. Di usia 17 tahun, pembalap Aprilia tersebut menang dalam kelas 125cc.

10. MotoGP Belanda 2013

Mengakhiri petualangan kelam bersama Ducati, Rossi kembali ke pelukan Yamaha pada 2013. Peruntungannya membaik di atas YZR-M1. Memulai balapan dari posisi keempat, ia menjegal Dani Pedrosa dan Marc Marquez sehingga bisa jadi yang pertama melewati garis finis. Itu sukses pertama sejak MotoGP Malaysia 2010.

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Pecco Bagnaia: Menang Jadi Cara Terbaik untuk Hormati Valentino Rossi
Artikel berikutnya Jack Miller: Tunggu Sampai Kami Dapat Motor MotoGP 2022

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia