Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Adaptasi Miller di KTM Lebih Mudah dari yang Dibayangkan

Jack Miller gembira dan bersemangat setelah kontak pertamanya dengan motor KTM pada tes pramusim MotoGP 2023 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia.

Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing, Christian Pupulin

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Selasa kemarin menandai dimulainya pramusim MotoGP 2023. Para pembalap kelas utama mengendarai prototipe mereka hanya 48 jam setelah Grand Prix Valencia berakhir.

Mereka diberi waktu selama delapan jam untuk mengendarai sebanyak mungkin lap yang mereka inginkan di Cheste.

Tes ini penting karena dua alasan, yakni pertama, untuk menguji berbagai elemen berbeda untuk memandu para insinyur dalam pengembangan motor sepanjang musim dingin, dan kedua, bagi para pembalap yang berganti kategori, tim, atau pabrikan bisa membiasakan diri dengan lingkungan baru.

Dalam edisi ini ada banyak peserta dalam situasi ini, seperti Augusto Fernandez (dari Moto2 ke MotoGP), Pol Espargaro (dari Honda ke GasGas), Joan Mir dan Alex Rins (dari Suzuki ke Honda), Alex Marquez (dari Honda ke Ducati) atau Miguel Oliveira dan Raúul Fernandez (dari KTM ke Aprilia).

Satu lagi pembalap telah ditambahkan ke dalam dafta adalah Jack Miller. Rider Australia yang menyenangkan ini meninggalkan Ducati setelah dua musim sebagai pembalap pabrikan dan tiga musim membela tim satelit untuk mencari perlindungan di KTM.

Miller tidak jauh dari performa terbaiknya di akhir pekan pada debut RC16-nya. Ia mencatatkan waktu tercepat ke-17, meskipun selalu perlu diingat bahwa torehan dari hari-hari seperti ini tidak terlalu berpengaruh.

Secara keseluruhan, Miller merasa senang dengan hari pertamanya sebagai pembalap Mattighofen.  "Sangat menyenangkan," katanya kepada situs web resmi kejuaraan. "Cuaca sangat fantastis untuk latihan hari ini. Angin sedikit berhembus kencang, tetapi meskipun demikian, kami bisa keluar ke lintasan relatif lebih awal dan berkendara hingga akhir sesi."

"Saya melakukan banyak lap, saya bersenang-senang menguji motor baru, memahami tim. Ini adalah hari yang baik," ujar pembalap #43 ini.

Miller mengakui bahwa adaptasinya berlangsung cepat dan mudah. “Ini lebih dari yang saya harapkan. Setelah berada di atas motor lain untuk waktu yang lama, saya merasa cukup nyaman sejak awal. Saya cukup senang dengan bagaimana kami menyelesaikannya," ia menambahkan.

Baca Juga:

Pembalap Townsville ini menyebut waktunya yang lambat dibandingkan dengan pembalap lain, karena kurangnya time attack. "Sayangnya tidak ada putaran yang benar-benar cepat. Saya membukukan waktu terbaik dengan ban medium dan lunak di penghujung hari. Kami harus meninggalkan medium dan menggunakan ban lunak untuk bekerja, mencoba menemukan hal-hal yang akan bekerja lebih baik bagi saya,” ucapnya.

"Saya ingin melakoni beberapa lap dengan marah, tapi saya cukup senang dengan hasilnya. Kami harus terus mengusahakannya, hari demi hari. Kami telah mendapatkan banyak pengalaman dan memahami banyak hal dalam tes ini, dan itu akan sangat penting."

Ia kini menghadapi liburan yang layak, setelah musim yang sangat menegangkan ketika harus mencari celah untuk tetap berada di grid kelas utama.

"Sangat menyenangkan untuk memiliki sedikit waktu luang, menjauh dan memikirkan tentang apa yang akan terjadi di masa depan. Saya merasa sangat nyaman dan itu membuat saya sangat bersemangat untuk tahun depan,” pungkasnya.

Galeri foto Jack Miller dalam debut bersama KTM dalam tes pramusim MotoGP 2023 di Valencia

Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, moto Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
KTM de Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
KTM de Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
KTM de Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
KTM de Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing
Jack Miller, Red Bull KTM Factory Racing, Christian Pupulin
29
 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Francesco Bagnaia: Tak Semua Orang Bisa Kenakan Nomor 1
Artikel berikutnya Ducati: Era Valentino Rossi Tinggalkan Banyak Luka untuk Tim

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia