Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Alberto Puig: Marquez Banyak Berubah dalam Persiapan Fisik

Manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig tak menampik bahwa timnya sempat mengalami krisis. Perubahan radikal yang dilakukan mulai menunjukkan hasil positif untuk MotoGP 2022.

Marc Marquez, Repsol Honda Team, Alberto Puig, Repsol Honda Team Team Principal race

Marc Marquez, Repsol Honda Team, Alberto Puig, Repsol Honda Team Team Principal race

Gold and Goose / Motorsport Images

Di masa lalu, Honda sangat tergantung pada Marc Marquez. Ketika juara MotoGP enam kali tersebut mengalami cedera, pengembangan seolah terhenti karena umpan balik yang diberikan penunggang RC213V masih kurang memadai.

Setelah kedatangan Pol Espargaro musim lalu, mereka mulai bergerak lagi. Pengalamannya membantu pengembangan motor KTM sangat berguna.

Adik Aleix Espargaro tersebut berperan memberi banyak masukan kepada tim. Sehingga, saat Marquez absen, pengembangan motor tidak terlalu keteteran.

“Pada akhirnya, hidup tentang tantangan dan ketika kami punya masalah riil, kami bisa maju sebagai tim,” ia mengungkapkan dalam video yang diunggah tim.

Meski mengalami kesulitan dalam dua musim terakhir, Honda tidak merasa keluar dari trek walaupun ada perlambatan.

“Saya kira kami belum pernah keluar dari zona atas. Marc menang tiga balapan tahun lalu dengan lengan cedera, Pol punya akhir musim bagus. Jadi meski dengan masalah motor dan para pembalap, kami berada di sana beberapa kali,” Puig melanjutkan.

Baca Juga:

“Memang benar bahwa kami tidak memenangi titel. Itu yang biasa dilakukan Honda untuk memenangi titel, tapi Anda tidak bisa mengatakan bahwa kami benar-benar di luar.

“Tahun ini, kami ingin berpikir bahwa dengan dua pembalap fit dan motor berkembang. Kami akan mewujudkan apa yang kami cita-citakan.”

Marquez sudah pulih dari visi ganda sehingga tampil dalam tes pramusim di Sepang dan Mandalika. Honda Racing menyambut dengan gembira.

Kekompakan dua pembalap Spanyol tersebut berkontribusi besar pada lonjakan performa RC213V. Kencangnya laju motor Honda bahkan membuat lawan-lawannya terkejut.

“Sensasi selama musim dingin untuk melihat jika Marc siap. Kami menunggu berita ini untuk mengetahui kalau dia bisa menjalani tes musim dingin,” tuturnya.

“Bagusnya, semua membaik tiba-tiba dan dia dapat hadir dalam tes pertama di Malaysia, dan itu bantuan besar. Kami lihat Pol siap, tapi sangat penting bahwa Pol punya Marc. Marc punya Pol untuk menguji motor dan mengembangkan apa yang mereka telah lakukan di Jepang musim dingin lalu.

Alberto Puig, Repsol Honda , prinsipal

Alberto Puig, Repsol Honda , prinsipal

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

“Yang paling penting adalah dia bisa melihat dengan baik sekarang karena beberapa bulan lalu, itu tidak jelas. Untungnya problem terselesaikan, yang mana itu poin nomor satu. Poin kedua, bahwa tahun lalu, dia banyak menderita dengan lengan kanan, mungkin tahun ini dia tidak 100 persen.

“Dia sudah mengubah banyak hal ketika berhubungan dengan persiapan fisik dan saya yakin dia akan kian berkembang. Saya optimistis karena saya mengerti bagaimana dia mengebut tahun lalu dengan bahu seperti itu. Dia mampu menang tiga kali. Saya mengharapkan hal-hal bagus tahun ini."

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Casey Stoner Sudah Tidak Sabar Ingin Lihat Aksi Marco Bezzecchi
Artikel berikutnya Joan Mir Siap Teken Kontrak Baru bersama Suzuki

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia