Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Aleix Espargaro Pastikan Aprilia Siap Tanpa Konsesi

Aleix Espargaro memastikan Aprilia siap melakoni musim depan tanpa status konsesi, bertarung menggunakan ‘senjata’ yang sama dengan pabrikan lainnya.

Aleix Espargaro, Aprilia Racing Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Podium MotoGP Spanyol yang didapatkan Espargaro memastikan Aprilia kehilangan status konsesi pada tahun depan.

Ini membuat persaingan enam pabrikan yang ada di MotoGP saat ini akan berstatus sama mulai musim 2023.

Kehilangan status konsesi membuat Aprilia tak lagi memiliki hak istimewa dalam hal melakukan tes tak terbatas, jatah mesin lebih banyak, dan bebas dalam melakukan pengembangan.

Untuk itu, Aprilia harus memastikan selama musim dingin mereka memiliki paket motor keseluruhan yang tepat dalam menghadapi musim baru.

Tetapi, Espargaro menegaskan para teknisi Aprilia sangat siap dengan hal tersebut dan ini juga menjadi pembuktikan kekuatan mereka dengan pabrikan lainnya.

“Setelah enam balapan, kami terpaut tujuh poin dari pemuncak klasemen. Itu artinya motor kami bekerja dengan sangat baik,” kata Espargaro seperti dilansir Speedweek.

“Jadi, juga dibenarkan untuk melepaskan konsesi dan bertarung satu sama lain dengan senjata yang sama.

“Saya percaya pada para insinyur proyek kami. Tentu saja, itu adalah situasi yang berbeda di Noale sekarang, tetapi itu tidak akan banyak berubah.

“Bagi saya, akan ada lebih banyak waktu untuk berada di rumah dan mengendarai sepeda saya ketika kami tidak memiliki banyak pengujian tersisa.

“Hal yang paling sulit adalah mencapai level di mana kami berada sekarang.”

Baca Juga:

Setelah melakukan tes di Sirkuit Jerez di awal pekan ini, Aprilia memasang kopling baru yang membuat RS-GP memiliki start lebih baik.

Pasalnya, itu menjadi kendala Aleix Espargaro di Grand Prix Spanyol dan berusaha keras untuk menyalip sepanjang balapan.

“Saya berada di belakang Marc (Marquez) dan Jack (Miller) dan saya sering ‘berceloteh’, terutama di tikungan kiri,” ujarnya.

“Masalahnya ada di ban depan, tapi saya benar-benar ingin berjuang untuk podium, jadi saya tidak bisa menjaga jarak untuk membiarkan ban sedikit dingin.

“Sangat sulit menghadapi situasi ini. Ketika saya melewati keduanya, saya bisa melaju lebih cepat, tidak ada lagi masalah ban dan tidak ada lagi ‘celoteh’, juga lebih banyak grip di ban belakang.

“Itu normal untuk hal-hal seperti ini terjadi ketika Anda berada di batasan dan ketika Anda berada di belakang seseorang.”

Marc Marquez, Repsol Honda Team, Aleix Espargaro, Aprilia Racing

Marc Marquez, Repsol Honda Team, Aleix Espargaro, Aprilia Racing

Foto oleh: Dorna

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Lucio Cecchinello: Honda Tak Bisa Membuat Motor Hanya untuk Marquez
Artikel berikutnya Miguel Oliveira Klaim Dekati Level Marc Marquez

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia