Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Espargaro Siap Bawa Aprilia Raih Podium

Pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, pede bisa bawa timnya raih podium pertama usai menempati urutan kedelapan dalam latihan bebas MotoGP Qatar.

Aleix Espargaro, Aprilia Racing Team Gresini

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Espargaro tampil mengesankan pada FP1 dan FP2, Jumat (26/3/2021) kemarin. Pria asal Spanyol itu menduduki posisi kedelapan dalam hasil kombinasi dan hanya berjarak 0,340 detik dari rider tercepat, Jack Miller.

Hasil ini membuktikan bahwa Aprilia tak main-main dalam mengembangkan RS-GP sepanjang musim dingin lalu. Perubahan radikal dalam komponen aerodinamika, terbukti membuat motor menjadi jauh lebih seimbang.

Meningkatnya performa RS-GP menambah kepercayaan diri Espargaro dalam menghadapi seri pembuka MotoGP Qatar. Bahka, ia merasa bisa memperebutkan podium jika segala sesuatunya bekerja dengan baik.

“Jujur, saya sangat senang. Pada sesi siang, ketika suhunya sangat tinggi, saya dapat melaju dengan sangat cepat,” kata Espargaro seperti dilansir Speedweek.

“Sepertinya saya jadi satu-satunya pembalap yang busa melakukan empat lap dengan waktu lap 1 menit 53 detik. Itu sangat mengesankan. Saya merasa sangat bagus, bahkan sangat mudah untuk melaju lebih cepat.”

Namun, ada beberapa hal yang masih mengganggu Espargaro, meski itu bukan masalah besar. Tetapi, jika hal tersebut dapat diperbaiki timnya, maka ia merasa bisa melaju lebih kencang.

“Saat pertama kali menajajal motor di tes pramusim, terasa sangat lambat. Tapi itu disebabkan downforce yang lebih besar dan winglet baru yang kami perkenalkan tahun ini. Kami beradaptasi dengan baik pada tes pramusim sesi kedua,” ucapnya.

“Setelah tes, saya merasa masih ragu. Tapi kali ini, saya merasa baik-baik saja sejak pertama kali menunggangi motor. Sepertinya saya akan menikmati musim ini.”

Baca Juga:

Memiliki kepercayaan diri tinggi membuat pembalap berusia 31 tahun itu optimistis naik podium di Sirkuit Losail. Namun, ia tak ingin berharap banyak dan hanya akan berusaha semaksimal mungkin.

“Saya tidak tahu apakah akan finis keenam, ketujuh, kedelapan atau menjadi pemenang pada Minggu. Tetapi saya sangat senang saat ini. Winglet saat ini jauh berbeda,” ujar Espargaro.

“Kami harus melihat bagaimana kinerjanya saat balapan. Sekarang, saya masih melaju sendirian di trek. Baiklah, mungkin kami belum bisa menjadi pemenang, tapi motor terasa jauh lebih baik.”

Pembalap Ducati dan Yamaha menjadi favorit di MotoGP Qatar, karena mereka tampil kuat selama tes pramusim dan latihan bebas. Espargaro pun tidak menutup kemungkinan jika ada kejutan pada perlombaan Minggu (28/3/2021) besok.

“Saya sangat percaya diri bisa bertarung demi podium. Saya tidak tahu apakah itu hal bagus untuk dikatakan,” tuturnya.

“Tentu saja, kami punya motor baru, tapi kami berada di level yang sangat bagus. Untuk balapan dengan bahan bakar penuh, kami masih harus mencari kejelasan banyak hal dan terus mendapatkan pengalaman.”

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Pol Espargaro Merasa seperti Rookie bersama Honda
Artikel berikutnya Morbidelli Prediksi MotoGP Qatar Berlangsung Ketat

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia