Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

GALERI: Aprilia perkenalkan helm pintar di Misano

Bersamaan dengan MotoGP San Marino, Aprilia memperkenalkan helm pintar yang memakai teknologi Augmented Reality [AR] atau realitas tertambah.

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

Aprilia Racing

MotoGP 2017

Siapakah yang akan menjadi juara dunia MotoGP 2017? Valentino Rossi, Maverick Vinales, Marc Marquez, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, atau yang lainnya?

Helm yang dibuat melalui kolaborasi dengan Realmore (unit bisnis dari Equent Media Group) itu diberi nama DAQRI Smart Helmet.

Adapun, cara kerjanya dengan memvisualisasikan konten AR yang membantu mekanik saat persiapan dan pemeliharaan motor balap mereka.

Dengan AR, para mekanik Aprilia mampu melihat informasi terkait motor dan infografis yang merespon kontrol dari penggunanya secara real time [waktu nyata].

Mekanik mampu berinteraksi dengan model konektor pinout, dan memeriksa proses pengkabelan dengan melihat pada setiap konektor secara individual.

Fitur ini membuat aktivitas pengkoneksian kabel pada motor lebih cepat, dan secara virtual menghilangkan risiko kesalahan dari mekanik.

Melalui hologram 3D yang menampilkan keseluruhan motor, mekanik kemudian dapat melihat secara real time data telemetri dari motor, dan pada titik di mana informasi tersebut akan sangat berguna.

Para mekanik juga mampu membuat daftar periksa dari penggunaan beberapa bagian motor, dan mengevaluasi kapan harus melakukan penggantian.

Perangkat tersebut juga memungkinkan kepala teknisi untuk berkomunikasi dari jarak jauh dengan para mekanik, yaitu dengan menampilkan hamparan pada layar helm yang berisi informasi strategis, seperti jenis ban, jumlah bahan bakar di tangki atau jumlah lap yang telah dilalui pembalap.

Selain itu, dengan kamera thermal yang tertanam dalam helm, Anda bisa melakukan pemindaian dan menerima informasi dari temperatur oli dan air di radiator, serta memeriksa adanya ketidaknormalan pada motor.

Kolaborasi antara Realmore dan Aprilia semakin membuat perkembangan pada MotoGP - yang biasa dihadapkan pada inovasi, keunggulan, dan pengembangan teknologi terbaru - semakin dinamis. Namun, pemanfaatan AR dalam lingkungan ini masih sangat minimal.

Sebagai pionir dari pemanfaatan teknologi tersebut, Aprilia berharap AR dapat membantu pabrikan Italia tersebut untuk lebih kompetitif lagi di masa depan.

Sebagai catatan, AR merupakan sebuah teknologi yang memungkinkan penggunanya mendapatkan intregasi digital secara real time dari suatu objek nyata.

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

Foto oleh: Aprilia Racing

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

Foto oleh: Aprilia Racing

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

Foto oleh: Aprilia Racing

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

Foto oleh: Aprilia Racing

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

Foto oleh: Aprilia Racing

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

AR Helmet for mechanics of Aprilia Racing Team Gresini

Foto oleh: Aprilia Racing

6

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Barbera bersiap tinggalkan MotoGP musim depan
Artikel berikutnya Yamaha harus perbaiki performa di lintasan basah

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia