Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Bagnaia-Martin Tidak Sangka Bisa Capai Podium Balapan 'Gila'

Drama flag-to-flag GP Austria, Minggu (15/8/2021), meninggalkan kesan mendalam untuk Francesco "Pecco" Bagnaia dan Jorge Martin, yang hanya kalah dari Brad Binder setelah mengganti motor.

Francesco Bagnaia, Ducati Team Marc Marquez, Repsol Honda Team Jorge Martin, Pramac Racing

Francesco Bagnaia, Ducati Team Marc Marquez, Repsol Honda Team Jorge Martin, Pramac Racing

Gold and Goose / Motorsport Images

Hampir sepanjang balapan Grand Prix (GP) Austria, kemenangan pertama di MotoGP tampak sudah dalam jangkauan Pecco Bagnaia. Selepas start, ia mampu menyalip polesitter Jorge Martin dan berada di posisi terdepan hingga lap ke-24.

Pembalap Ducati Lenovo Team itu mampu menghadapi serangan tajam dari Fabio Quartararo serta Marc Marquez. Namun kemudian hujan datang dan mengganggu ritme balap Bagnaia.

Bersama rombongan rider terdepan, ia masuk pit untuk menukar motornya dengan setelan basah. Hanya Brad Binder yang memutuskan bertahan dengan ban slick demi bisa memimpin.

Pembalap Red Bull KTM Factory Racing itu mampu menyelesaikan wet race secara impresif dan mengklaim kemenangan. Sementara Bagnaia berhasil mengamankan posisi kedua setelah berjuang mengejar beberapa rider yang juga bertahan dengan ban slick.

 

"Saya tahu kemenangan pertama akan datang. Kami pantas mendapatkannya setelah apa yang kami lakukan. Tetapi saya senang dengan hasil akhirnya, kami sudah berusaha semaksimal mungkin," kata Pecco.

Pria Italia itu tidak yakin dirinya bakal mampu mencapai podium jika tetap menggunakan ban slick seperti Binder. Jadi, Pecco Bagnaia tidak menyesali keputusannya mengganti motor.

"Keputusan yang sulit untuk mengganti motor (saat balapan tersisa tiga lap). Namun saya kira itu pilihan yang tepat. Hanya Brad yang mampu bertahan. Dia mencapai sesuatu yang luar biasa mampu melaju dengan slick di tengah hujan," tutur Bagnaia.

"Saya khawatir tak akan ada cukup waktu untuk mengejar (saat berganti motor). Tetapi apabila saya tidak melakukannya, tidak mungkin saya bisa melewati garis finis di belakang Brad. Saya bisa membayangkan perjuangannya karena tidak punya grip."

Francesco Bagnaia, Ducati Team

Francesco Bagnaia, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Bagnaia baru menyadari sesaat setelah melewati garis finis jika ia berhasil mencapai podium. "Saya marah saat lap terakhir sebab saya ada di posisi 10. Saya melihat ada grup di kejauhan namun tidak tahu seberapa banyak pembalap ada di sana."

"Saya menyalip Taka (Nakagami) di Tikungan 4 dan yang lainnya di Tikungan 6 dan 7. Saya cuma menghitung ada enam pembalap. Jadi saya pikir saya berada di urutan keempat.

"Kemudian saya melihat layar bahwa saya finis di posisi kedua. Momen itu benar-benar melegakan sekaligus membahagiakan," Bagnaia mengungkapkan.

Tidak hanya Pecco Bagnaia, Jorge Martin pun mengaku sedikit kesulitan saat melakukan pergantian motor. GP Austria adalah kali pertama rookie Pramac Racing itu menjalani balapan flag-to-flag dan awalnya tak berjalan mulus.

 

"Saya agak terlalu agresif pada rem dan melompat ke motor lain agak terlalu cepat. Itu cukup menghabiskan waktu. Saya harap kru tim saya baik-baik saja karena mereka memberi tahu ada seorang mekanik yang terluka," ujarnya.

Kembali ke trek, dengan ban basah, Martin tak butuh waktu lama untuk kembali menemukan ritme dan kecepatannya. Sang pembalap mencoba meyakinkan diri sendiri bahwa masih ada waktu untuk mengejar para rival di depannya.

"Itu ternyata tidak sesulit dengan (ban) slick. Lap terakhir gila. Saya menyalip tujuh atau delapan pembalap dalam tiga tikungan. Saya pikir saya berada di urutan kelima atau keenam," tutur Martinator.

"Ketika saya akhirnya melihat bahwa saya berhasil mencapai podium (P3), saya girang sekali, bahkan melebihi sepekan yang lalu (saat memenangi GP Styria). Dua pekan yang luar biasa, dua podium dan dua pole dalam dua balapan!"

Jorge Martin, Pramac Racing

Jorge Martin, Pramac Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Resmi: Maverick Vinales Gabung Aprilia pada MotoGP 2022
Artikel berikutnya Usai MotoGP Austria, Valentino Rossi Makin Termotivasi Raih Podium Ke-200

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia