Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Pecco Bagnaia Sempat Pikir Marc Marquez Bisa Bersaing Raih Gelar

Rider Ducati Francesco Bagnaia adalah salah satu yang percaya Marc Marquez akan kembali lagi ke puncak performanya pasca-cedera panjang musim lalu. Tetapi prediksinya belum terbukti.

Francesco Bagnaia, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Francesco "Pecco" Bagnaia menjadi beberapa di antara mereka yang meyakini jika pembalap andalan Repsol Honda Marc Marquez mampu bersaing untuk meraih gelar MotoGP 2021.

Seperti diketahui, The Baby Alien menghilang dari grid setelah mengalami kecelakaan fatal di Jerez pada Juli 2020, ketika menjalani Grand Prix (GP) Spanyol, race pembuka musim lalu.

Akibat insiden itu, Marquez menderita cedera patah tulang lengan kanan atas (humerus), yang membuatnya harus menepi sepanjang tahun. Ia baru kembali di putaran ketiga musim 2021, GP Portugal di Portimao.

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Performa juara dunia enam kali MotoGP tersebut terbilang bagus pada balapan pertamanya dalam sembilan bulan. Marc Marquez berhasil menembus 10 besar, tepatnya finis di posisi ketujuh.

Perlahan gaya balap agresifnya terlihat. Puncaknya dalam GP Jerman, di mana ia tampil brilian meskipun mengaku kondisi fisiknya belum pulih 100 persen akibat cedera tahun lalu.

Marquez mampu melaju dengan kuat di atas RC213V di Sirkuit Sachsenring sejak start hingga akhirnya sukses mengklaim kemenangan. Dari sana, para rival meyakini The Baby Alien telah kembali ke bentuk terbaik.

Pecco Bagnaia adalah salah satunya. Namun seiring waktu, penampilan Marquez ternyata belum konsisten. Ia kerap crash atau melakukan kesalahan yang membuatnya kehilangan banyak poin.

Francesco Bagnaia, Ducati Team

Francesco Bagnaia, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

"Saya pikir tahun ini dia akan bersaing menjadi juara. Saya pikir dia sudah lebih siap untuk bertarung, tetapi Anda tidak bisa tahu sampai saat Anda menjalaninya sendiri," kata Pecco kepada DAZN.

"Anda tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi padanya sebab Anda tidak berada di posisinya. Namun melihat cara dia datang ke Portimao, setelah waktu yang lama, dia berada di depan sepanjang waktu. Saya bilang, 'dia tidak punya masalah lagi'.

"Dalam beberapa balapan terakhir dia agak menurun, meskipun secara hasil tidak. Kita semua lihat di Austria dia memimpin. Mungkin dia memang belum fit, namun jelas dia sudah bisa melaju cepat."

Yang pasti, peluang Marc Marquez meraih gelar MotoGP musim ini sudah tertutup. Dengan sisa lima atau enam race, ia hampir mustahil bisa mengejar poin pemuncak klasemen, Fabio Quartararo. 

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Aprilia Yakin Bisa Ikut Bersaing Merebut Gelar di MotoGP 2023
Artikel berikutnya Silverstone Lebih Cocok Gelar MotoGP daripada Donington Park

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia