Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Binder Nilai KTM Bisa Ikuti Gaya Suzuki

Pembalap tim pabrikan KTM, Brad Binder, melihat sukses Suzuki pada MotoGP 2020 dengan membawa Joan Mir menjadi juara dunia bisa menjadi pelecut baginya.

Alex Rins, Team Suzuki MotoGP, Brad Binder, Red Bull KTM Factory Racing

Gold and Goose / Motorsport Images

KTM sudah berhasil membuktikan diri mampu konsistem merebut finis podium dan kemenangan di MotoGP 2020. Dari 14 lomba musim lalu, pabrikan asal Austria itu mampu merebut tiga podium utama selain lima finis posisi ketiga.

Brad Binder naik podium utama di GP Rep. Ceko. Sedangkan pembalap tim satelit Tech3 KTM yang kini menjadi rekan setimnya, Miguel Oliveira, menjadi yang tercepat di GP Styria dan lomba kandangnya, GP Portugal.

Hasil impresif musim lalu tersebut membuat KTM semakin lapar akan kemenangan. Brad Binder pun bakal menjadikan gelar juara dunia sebagai target jangka panjang.

Baca Juga:

Pembalap asal Afrika Selatan itu pun melihat sukses Suzuki yang merebut gelar juara dunia pembalap lewat Joan Mir dan tim di MotoGP 2020 lalu, sebagai contoh sekaligus motibasi baginya.

“Suzuki menunjukkan bahwa sukses akan bisa diraih lewat kerja keras. Saya yakin kami di KTM bisa melakukannya juga,” ucap pembalap 25 tahun yang musim lalu menjadi Rookie Terbaik MotoGP 2020 itu.    

Brad Binder mengungkapkan, KTM sudah membuat progres bagus. Pembalap yang musim lalu finis di P11 klasemen akhir MotoGP tersebut juga yakin masih banyak yang bisa dibuat oleh KTM di masa depan.

“Saya optimistis dengan masa depan KTM di MotoGP namun juga mengagumi Suzuki atas pencapaian yang mereka raih, sungguh impresif. Mereka menunjukkan cara menentukan tujuan karena semua orang ingin menang,” tutur Brad Binder.  

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Mengenal Model Starter Mesin Motor MotoGP
Artikel berikutnya Akhir Februari, Pramac Racing Rilis Skuad Baru

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia