Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Bos KTM Tertarik Jadikan Petrucci Test Rider

Direktur Motorsport KTM, Pit Beirer, merasa timnya membutuhkan seorang test rider yang lebih muda dan Danilo Petrucci masuk sebagai kandidat kuat.

Pit Beirer, KTM Factory Racing

KTM Images

KTM saat ini memiliki dua test rider aktif, Dani Pedrosa dan Mika Kallio, yang terus bekerja keras meningkatkan performa RC16.

Namun, keduanya tak lagi berusia muda. Sekadar informasi, Kallio akan berusia 38 tahun pada 8 November mendatang. Sedangkan, Pedrosa akan genap 36 tahun pada 29 September mendatang.

Danilo Petrucci saat ini berusia 30 tahun, dan akan bertambah usia pada 24 Oktober mendatang. Masa depannya di MotoGP juga belum jelas karena Tech3 belum menyodorkan kontrak baru kepadanya.

“Kedua test rider kami sudah tidak muda lagi. Pada saat bersamaan, kami berpikir untuk memiliki seorang pembalap yang lebih muda,” kata Beirer kepada Speedweek.

“Untuk saat ini, kami masih sangat nyaman dengan keduanya. Mika memiliki pekerjaan yang berbeda dibandingkan Dani.

“Mereka bukan hanya sekadar menguji, kami juga memiliki banyak pekerjaan dasar yang harus dilakukan dalam tes MotoGP. Anda harus mencoba sasis, suspensi, atau forks baru.

“Jadi, Mika masih memliki pekerjaan yang sangat penting bersama kami, begitu juga dengan Dani.”

Baca Juga:

Pit Beirer mengatakan dirinya tidak bisa membuat keputusan karena Tech3 juga memiliki hak apakah mereka akan mempertahankan Danilo Petrucci atau tidak pada tahun depan.

Namun, Beirer tak menutup kemungkinan untuk menjadikan Petrucci sebagai test rider KTM karena pengetahuan dan pengalamannya sangat berarti bagi pabrikan Austria itu.

“Segalanya memungkinkan. Tapi ini hanya sebuah spekulasi. Kami masih memiliki dua test rider yang sangat bagus,” ujarnya.

“Tentu saja kami mendapat tekanan besar karena seorang pembalap Tech3 harus pergi, mengingat kami mempromosian Remy Gardner. Sekarang kami harus menunggu dan melihat keputusan apa yang terbaik.

“Memiliki seorang test rider seperti Danilo yang bisa menggantikan pembalap cedera dalam level tertinggi, tentu menjadi pemikiran yang menarik.”

Sejak mengendarai KTM RC16, Danilo Petrucci memang terlihat cukup kesulitan. Material motor yang berbeda juga membuatnya kesulitan untuk beradaptasi.

Tetapi, Pit Beirer mengaku senang melihat progres yang dibuat Petrucci dan ia berjanji akan berusaha memberikannya material terbaik.

“Kami akan memberikan material terbaik kepada Danilo pada grand prix berikutnya, dan bekerja lebih dekat dengannya,” tuturnya.

“Kami tidak berharap Danilo berjuang untuk podium atau kemenangan. Dia berhasil finis di posisi kesembilan di Mugello. Jadi, target berikutnya adalah finis kedelapan. Saya yakin dia bisa!”

Danilo Petrucci, KTM Tech3

Danilo Petrucci, KTM Tech3

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Momen Terberat Quartararo di Paruh Pertama MotoGP 2021
Artikel berikutnya Pedrosa Sempat Penasaran dengan Kariernya jika Membela Yamaha

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia