Brembo temukan penyebab kecelakaan Lorenzo
Pemasok rem MotoGP, Brembo, telah mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah yang menyebabkan Jorge Lorenzo kecelakaan saat balapan pembuka Qatar.

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images
Pembalap Ducati itu terjatuh dari Desmosedici GP di Tikungan 6 pada Lap 13. Belakangan diketahui, motor yang dikendarai Lorenzo mengalami kegagalan fungsi rem. Ia kemudian mengaku beruntung tak cedera serius.
Menjelang balapan kedua di Termas de Rio Hondo, tepatnya Rabu (4/4) hari ini, Brembo merilis pernyataan singkat bahwa masalah rem pada motor Lorenzo telah diperbaiki.
Baca Juga:
“Mengenai apa yang terjadi pada pembalap Ducati Team, Jorge Lorenzo selama Grand Prix Qatar, Brembo sangat kecewa dia tersingkir pada lap ke-13 dari balapan, karena disebabkan masalah yang berkaitan dengan sistem pengereman,” demikian bunyi pernyataan tersebut.
“Setelah analisis cermat oleh teknisi kami, maka kami mengonfirmasi bahwa masalah telah diidentifikasi dan diselesaikan sehingga anomali seperti itu tidak dapat terjadi lagi.”
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Miquel Liso
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Miquel Liso
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Miquel Liso
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Miquel Liso
Jorge Lorenzo, Ducati Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Artikel sebelumnya
Kembali sapa publik Argentina, Rins bersemangat
Artikel berikutnya
Ingin teruskan momentum, Vinales buru kemenangan

Tentang artikel ini
Kejuaraan | MotoGP |
Event | GP Qatar |
Lokasi | Losail International Circuit |
Pembalap | Jorge Lorenzo |
Tim | Ducati Team |
Penulis | Jamie Klein |