Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Dovizioso: Mengulangi 2017 tak cukup untuk gelar

Level kompetisi MotoGP yang terus meningkat membuat Andrea Dovizioso percaya, bahwa mengulangi performa 2017 tak akan cukup untuk menantang titel musim ini.

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Pembalap Ducati itu tampil mengejutkan dengan menjadi rival kuat Marc Marquez, bahkan memaksa gelar juara ditentukan hingga seri pamungkas Valencia.

Tak heran jika kemudian ada ekspektasi lebih tinggi terhadap Dovizioso jelang bergulirnya musim 2018, dan pembalap Italia ini tak merasa adanya tekanan tambahan.

Akan tetapi, ia mengaku harus meningkatkan permainannya musim ini, karena jumlah pembalap kompetitif di grid akan membuat kejuaraan lebih ketat.

“Saya merasa berada di tempat yang tepat dan saya mengerti, tidak seperti situasi lain di masa lalu,” ucap Dovizioso dalam peluncuran Ducati di Bologna awal pekan ini.

“Saya tahu betul apa yang harus kami lakukan, dan apa yang dilakukan rival dan motor mereka. Kami menemukan diri kami dalam situasi yang belum pernah terjadi sebelumnya; dalam tiga tahun terakhir ada begitu banyak pembalap yang bisa memenangi balapan.

“Sangat banyak dari kami dan di masa lalu tidak seperti ini. Artinya, jauh lebih sulit jika Anda ingin merebut (gelar juara). Untuk menang, Anda harus selalu finis di podium atau masuk lima besar.

“Kami harus tetap pada level itu sepanjang musim. Tapi itu akan sangat sulit. Apa yang kami lakukan tahun lalu tidak akan cukup, seperti yang dilakukan Marquez pada 2017, untuk memenangi titel tidak akan cukup.”

Tak ada limit

Ketika ditanya apakah telah mencapai limit sebagai pembalap, Dovizioso mengatakan, bahwa setelah musim 2017 mustahil bagi kompetitor untuk mencapai performa puncak.

“Usai tahun lalu saya telah menemukan tidak ada batas. Salah jika mengatakan pembalap memiliki limit. Itu bukan untuk siapa pun,” imbuhnya.

“Kesalahan orang lain, juga media, adalah berpikir seorang pembalap yang telah menghasilkan hasil serupa selama beberapa musim telah sampai pada limitnya.

“Itu salah. Mungkin untuk melakukan sesuatu dengan lebih baik dan mengubah keadaan. Memang sulit, tapi bukan tidak mungkin. Saya telah menunjukannya.

“Ketika Anda berada di level ini, Anda berbicara tentang detail dan hal-hal kecil. Selalu ada sesuatu yang bisa Anda lakukan dengan lebih baik.”

Laporan tambahan oleh Giacomo Rauli

Anda punya pertanyaan MotoGP yang ingin dijawab? Tweet menggunakan hashtag #MotoGPMailbag atau email kami di motogpmailbag@motorsport.com dan pakar jurnalis kami akan memberi jawaban!

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Andrea Dovizioso, Ducati Team

Foto oleh: Ducati Corse

10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Manajer yakin opini tentang Iannone akan berubah
Artikel berikutnya MotoGP Mailbag: Akankah Rossi balapan setelah 2018?

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia