
MotoGP 2018
Finis kedua, Dovizioso akui kehebatan Lorenzo
Tidak dapat mempertahankan kemenangannya musim lalu, Andrea Dovizioso memuji Jorge Lorenzo yang tampil tanpa cela.


Setelah dua balapan beruntun tanpa meraih poin, Dovizioso bertekad bangkit di Mugello, di mana ia finis pertama musim lalu.
Start dari posisi ketujuh, Dovizioso membayangi Lorenzo yang memimpin sejak awal balapan, dan tak terbendung hingga balapan selesai. DesmoDovi menyelesaikan balapan di posisi kedua, tertinggal 6,370 detik atas rekan satu timnya.
Berbicara setelah balapan, Dovizioso menyebut Lorenzo menjalani balapan yang sempurna. Kendati tidak memenangi balapan, pembalap asal Forli itu mengaku senang dengan 20 poin tambahan yang didapatnya. Terlebih dengan pemimpin klasemen sementara, Marc Marquez, tidak mendapatkan poin dengan hanya finis ke-16.
"Saya pikir kami membuat keputusan yang salah dengan ban depan,” ucapnya “Saya melihat Valentino kehilangan kendali roda depan tiga kali di depan saya.
“Saya tidak bisa menekan dari lap pertama. Saya dan Valentino sepertinya membuat keputusan [pemilihan ban] yang salah, kami tak bisa menempel Jorge, ia menjalani balapan yang sempurna.
VIDEO: Highlights balapan MotoGP Italia 2018
“Memasuki akhir balapan, ban belakang saya mulai terkikis, akhir pekan ini sangat sulit bagi kami. Pada akhirnya, kami pulang dengan 20 poin, kejuaraan [klasemen sementara] sekarang menjadi lebih baik.
“Saya berterima kasih kepada Ducati karena posisi kedua sangat bagus di Mugello. Tenaga [motor] di lurusan utama sangat besar."
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.