Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Alami Gegar Otak, Marc Marquez Absen MotoGP Algarve

Marc Marquez takkan berpartisipasi dalam putaran MotoGP Algarve akhir pekan ini. Sang pembalap Repsol Honda Team menderita gegar otak ringan usai kecelakaan saat latihan.

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Gold and Goose / Motorsport Images

Dalam upaya mewujudkan target finis lima besar dalam dua balapan terakhir musim 2021, Marquez terpaksa harus melewatkan perlombaan di Portimao lantaran kondisi fisik yang tidak fit.

Ketika tengah berlatih, Spaniard rupanya mengalami insiden, yang mana membuat dokter tak memberikannya lampu hijau untuk turun balapan dan memacu kuda besi RC213V.

“Sabtu lalu, Marc Marquez, saat mempersiapkan Grand Prix Algarve dengan salah satu sesi latihan off-road standarnya, jatuh yang menyebabkan gegar otak ringan,” demikian pernyataan resmi Repsol Honda Team, Selasa (2/11/2021).

“Setelah beberapa hari beristirahat di rumah dan melihat kondisinya yang masih kurang sehat, hari ini Marquez telah diperiksa oleh dokter dalam pemeriksaan medis untuk mengevaluasi statusnya saat ini.

“Sebagai tindakan pencegahan, Marquez tidak akan mengikuti Grand Prix Algarve pada akhir pekan ini.”

Baca Juga:

Absen balapan di Portimao merupakan kali ketiga bagi Marc Marquez sepanjang MotoGP 2021. Sebelumnya, saat awal musim, pengguna nomor #93 itu tidak tampil di seri Qatar serta Doha karena masih pemulihan cedera lengan kanan.

Harus melewatkan putaran GP Algarve sendiri adalah pukulan berat untuk Marquez. Pasalnya, pengoleksi delapan kali juara dunia itu sedang dalam momentum bagus, menyusul kemenangan back-to-back di Austin dan Misano.

Tambahan dua kemenangan itu, ditambah satu podium tertinggi di Sachsenring, serta finis kedua di Aragon telah mendongkrak Marquez naik ke peringkat keenam klasemen sementara.

Mengemas 142 poin, Marquez berpeluang besar menggusur Jack Miller dan Johann Zarco untuk lima besar klasemen. Hal ini mengingat perolehan angka yang tidak begitu terpaut jauh, yakni 7 serta 10 poin.

Namun sayangnya, lantaran harus absen demi memulihkan diri pasca-cedera gegar otak ringan, Marquez pun kini bisa digeser oleh Brad Binder (KTM) yang membuntutinya dengan selisih hanya enam angka.

Belum diketahui apakah Honda bakal menunjuk test rider Stefan Bradl sebagai pengganti Marquez di GP Algarve. Adapun, diharapkan The Baby Alien dapat segera pulih ketika MotoGP mendatangi Sirkuit Ricardo Tormo untuk gelaran GP Valencia pada 14 November, pekan berikutnya.

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya RNF MotoGP Team Gandeng Barracuda sebagai Co-Sponsor
Artikel berikutnya Fabio Quartararo Sempat Tak Bisa Pacu Motor MotoGP

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia