Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hari yang sangat sulit bagi The Doctor

Kecelakaan motocross, yang menyebabkan kondisi fisik tak fit 100%, rupanya benar-benar menyulitkan Valentino Rossi kala melibas trek Mugello.

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing
Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing

Kondisi pembalap Yamaha itu sempat mengundang tanda tanya besar jelang MotoGP Italia akhir pekan ini. Usai kecelakaan saat latihan motocross, Rossi sempat dirawat di rumah sakit, serta didiagnosis cedera abdominal (perut) ringan dan trauma dada.

Kamis (1/6) siang waktu setempat, ia menjalani tes medis dan dinyatakan fit untuk tampil di Mugello. Akan tetapi, The Doctor dihadapkan pada tantangan cukup berat saat menjalani dua sesi Free Practice pada Jumat (2/6).

Pada sesi latihan pertama, ia tercecer di posisi ke-15 dengan catatan waktu terbaik 1 menit 48,513 detik. Pada sesi latihan kedua, posisinya naik menjadi ke-12. Begitu pula dengan catatan waktu yang dicetaknya, yaitu 1 menit 48,000 detik.

“Hari yang sangat sulit. Saya sedikit kesulitan karena trek ini, Mugello, dan (motor) MotoGP, ditambah suhu sangat menyulitkan secara fisik jika tidak 100%. Terutama pagi hari, saya banyak menderita dalam akselerasi, karena rasa sakit pada lengan kanan untuk bertahan di atas motor,” keluh Rossi.

“Feeling saya sedikit lebih baik pada siang hari. Jadi, ini positif. Tapi saya juga mengalami kesulitan untuk bernapas.

“Kami harus bekerja pada keseimbangan motor. Saya tidak senang (dengan hasil latihan). Kami perlu membuat sedikit lebih baik. Juga banyak pertanyaan tentang ban, karena pembalap dan motor berbeda bisa memakai ban berbeda.

“Jadi, pemilihan ban akan penting. Kami harus bekerja dan memperbaikinya. Kami juga berharap situasi besok lebih baik, terutama fisik saya pada Minggu nanti, karena balapan akan sangat berat.”

Ditanya apakah masalah pernapasan begitu mengganggu performa di atas motor, mengingat Rossi terlihat melepas pelindung dada saat FP2, pembalap Italia itupun menjawab: “Pagi ini saya bermasalah pada lengan (kanan), terutama pada akselerasi.

“Ketika membuka gas, Anda harus bertahan pada stang, akselerasi, semua tenaga, dan saya sangat kesakitan. Sejujurnya, saya tidak mengharapkan demikian. Kami berharap sesuatu yang lain dan terkejut (karena sakit lengan ini).

“Siang ini, bersama dengan Clinica Mobile, kami mencoba meredam sakit pada lengan dan kondisinya lebih baik. Tapi tetap sangat sulit, terutama untuk pulih dan melakukan long run (simulasi balap). Setelah lima lap itu sulit. Tapi ini masih Jumat. Mungkin (besok) saya bisa membaik. Saya melepas pelindung dada, tapi setelah itu saya memakai lagi sebelum turun ke trek.”

Pembalap berusia 38 tahun itu juga mengungkapkan sempat mengonsumsi obat penghilang rasa sakit. “Saya tidak meminumnya saat pagi hari, walau saya sangat kesakitan,” tuturnya.

“Tapi pada siang hari, saya meminumnya dengan dosis yang sangat ringan. Saya berharap itu akan cukup (untuk meredam dan menghilangkan rasa sakit).”

Laporan tambahan oleh Matteo Nugnes

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Alami kecelakaan, Vinales: Saya hanya membuat kesalahan
Artikel berikutnya Sakit perut, berat badan Iannone turun 3 kg

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia