Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Hasil MotoGP Doha: Quartararo Kukuhkan Dominasi Yamaha

Fabio Quartararo berhasil memenangi MotoGP Doha, Minggu (4/4/2021) malam, untuk mengukuhkan dominasi Yamaha sebagai penguasa Sirkuit Internasional Losail, Qatar.

Fabio Quartararo, Yamaha Factory Racing chequered flag

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Tim pabrikan Monster Energy Yamaha MotoGP berhasil menyapu bersih dua lomba beruntun di Losail. Sepekan lalu, Maverick Vinales berhasil menjadi yang tercepat di GP Qatar.

Minggu malam atau Senin (5/4/2021) dini hari WIB, giliran rekan setimnya, Fabio Quartararo, berhasil naik podium utama GP Doha lewat pertarungan alot selama 22 lap lomba (118,4 km) dengan 42 menit 23,997 detik.

Quartararo berhasil memaksa duet pembalap tim satelit Ducati, Pramac Racing, Johann Zarco dan peraih pole position Jorge Martin, untuk finis kedua dan ketiga. Quartararo unggul 1,457 detik atas Zarco dan 1,500 detik atas Martin.

Vinales yang sempat bertarung memperebutkan podium akhirnya harus puas finis di P5 dengan terpaut 2,110 detik dari Quartararo. Alex Rins (Suzuki Ecstar) yang cukup lama berduel dengan duet Pramac Racing di tiga besar, akhirnya finis di posisi keempat.

Dengan kemenangan Quartararo ini, Yamaha kian mengukuhkan diri sebagai penguasa Sirkuit Losail. Sejak kali pertama lomba malam MotoGP digelar di Losail pada 2004, Yamaha tercatat 10 kali naik podium utama dari 18 gelaran.

Baca Juga:

Valentino Rossi empat kali menang di Losail (2005, 2006, 2010, 2015), diikuti Jorge Lorenzo tiga (2012, 2013, 2016), Vinales dua (2017, 2021), dan Quartararo sekali (2021).

Quartararo menjadi satu-satunya pemenang Yamaha di Losail dengan grand prix yang berbeda, Doha. Sedangkan sisanya turun saat lomba bernama GP Qatar.

Kemenangan Fabio Quartararo tidak lepas dari strategi pintar yang diterapkannya. Start dari grid kelima, pembalap asal Prancis tersebut tercecer di ke P7 usai lap pertama. Di lap-lap berikutnya, Quartararo tertahan antara P8 sampai P9.

Ketatnya persaingan membuat sembilan pembalap terdepan (dari total 22 pembalap MotoGP) sempat dipisahkan kurang dari satu detik. Itulah yang membuat Quartararo tertahan di tengah.

Barulah pada lap 13, Quartararo mampu naik ke lima besar. Di lap 17, ia mulai merangsek ke tiga besar di belakang Martin dan Zarco. Akhirnya, pada lap 19, Quartararo mampu memimpin lomba hingga finis.

Ketatnya lomba kelas MotoGP ditunjukan dengan selisih waktu yang hanya 8,9 detik di zona poin, yakni antara Quartararo dengan Miguel Oliveira (Red Bull KTM Factory Racing) yang finis di P15.

Bagi Fabio Quartararo, inilah kemenangan keempat sepanjang kariernya setelah tahun lalu naik podium utama di GP Spanyol, GP Andalucia, dan GP Catalunya.     

Hasil Lomba MotoGP Doha

Posisi   # Pembalap Motor Lap Waktu (Menit) Gap (Detik) Interval Kec. Rata-rata (Km/J) Retirement Poin
1   20 France Fabio Quartararo Yamaha 22 42'23.997     167.4   25
2   5 France Johann Zarco Ducati 22 42'25.454 1.457 1.457 167.3   20
3   89 Spain Jorge Martin Ducati 22 42'25.497 1.500 0.043 167.3   16
4   42 Spain Alex Rins Suzuki 22 42'26.085 2.088 0.588 167.3   13
5   12 Spain Maverick Viñales Yamaha 22 42'26.107 2.110 0.022 167.3   11
6   63 Italy Francesco Bagnaia Ducati 22 42'26.639 2.642 0.532 167.3   10
7   36 Spain Joan Mir Suzuki 22 42'28.865 4.868 2.226 167.1   9
8   33 South Africa Brad Binder KTM 22 42'28.976 4.979 0.111 167.1   8
9   43 Australia Jack Miller Ducati 22 42'29.362 5.365 0.386 167.1   7
10   41 Spain Aleix Espargaro Aprilia 22 42'29.379 5.382 0.017 167.1   6
11   23 Italy Enea Bastianini Ducati 22 42'29.547 5.550 0.168 167.1   5
12   21 Italy Franco Morbidelli Yamaha 22 42'29.784 5.787 0.237 167.1   4
13   44 Spain Pol Espargaro Honda 22 42'30.060 6.063 0.276 167.0   3
14   6 Germany Stefan Bradl Honda 22 42'30.450 6.453 0.390 167.0   2
15   88 Portugal Miguel Oliveira KTM 22 42'32.925 8.928 2.475 166.9   1
16   46 Italy Valentino Rossi Yamaha 22 42'38.243 14.246 5.318 166.5    
17   30 Japan Takaaki Nakagami Honda 22 42'40.238 16.241 1.995 166.4    
18   10 Italy Luca Marini Ducati 22 42'40.469 16.472 0.231 166.4    
19   9 Italy Danilo Petrucci KTM 22 42'40.776 16.779 0.307 166.3    
20   32 Italy Lorenzo Savadori Aprilia 22 43'02.772 38.775 21.996 164.9    
  DNF 73 Spain Alex Marquez Honda 12 23'15.262 10 Laps 10 Laps 166.5 Kecelakaan  
  DNF 27 Spain Iker Lecuona KTM 12 23'16.255 10 Laps 0.993 166.4 Kecelakaan

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hasil Warm Up MotoGP Doha: Zarco Dikepung Trio Yamaha
Artikel berikutnya Update Klasemen MotoGP 2021 Usai GP Doha: Sejarah Prancis

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia