Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Honda Terlambat dalam Pengembangan RC213V 2023

Marc Marquez masih belum tahu harus menguji coba komponen apa dari motor baru Honda untuk MotoGP musim depan.

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Para pembalap dan tim-tim kelas premier bakal disibukkan dengan pengujian selama satu hari di Sirkuit Ricardo Tormo pada 8 November 2022, dua hari usai seri pemungkas Grand Prix Valencia.

Kendati demikian, Honda nampaknya sedikit terlambat dalam pengembangan RC213V 2023. Hal ini diungkapkan oleh Marquez setelah merampungkan akhir pekan GP Malaysia.

“Mereka masih belum memberi saya jadwal. Saya tidak tahu apakah motor baru akan tiba atau tidak (di Valencia),” tutur The Baby Alien mengutip Speedcafe.

“Kami sudah menunda karena Misano (tes musim berjalan pada September lalu) adalah saat biasanya semua pabrikan mencoba motor 2023.

“Kami tertunda dan Honda tahu bahwa kami terlambat, jadi kami hanya punya satu kesempatan.

“Saya berharap untuk mencoba sesuatu yang menarik di Valencia… juga karena apa yang Anda coba di Malaysia adalah motor yang akan Anda pakai untuk balapan.

“(Dan) Anda tidak punya waktu untuk mengubahnya.”

Pol Espargaro, Repsol Honda Team

Pol Espargaro, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Pol Espargaro sebelumnya mengecam Honda yang dinilainya tidak bekerja cukup keras untuk melakukan pengembangan RC213V 2023.

Honda tampil menjanjikan sepanjang tes pramusim MotoGP 2022. Espargaro bahkan memuncaki hari pertama dan ketiga dalam sesi uji coba resmi di Mandalika. Sinyal bahwa pabrikan Jepang bergerak ke arah yang tepat.

Pertanda itu makin menguat saat Polyccio dengan gemilangnya berhasil podium ketiga pada seri pembuka Grand Prix Qatar. Namun, di luar dugaan, kinerja Honda malah terjun bebas selepas putaran GP Indonesia.

“Berapa banyak hal, berapa banyak bagian yang telah kami uji sejak Qatar dengan motor ini? “Tidak begitu banyak,” kata Polyccio kepada MotoGP.com.

“(Dalam tes Misano) sepertinya kami tidak punya banyak hal untuk dicoba, jadi seperti itu, Anda tidak akan meningkat.

“Yang lain, Anda tahu, mereka memasang sayap di motor mereka setiap tiga bulan, setiap dua bulan. Mereka berusaha membuatnya lebih baik dan mereka selalu lebih cepat dan lebih cepat.”

Tahun depan, Marc Marquez akan bertandem dengan Joan Mir. Sementara itu, Pol Espargaro hijrah ke GasGas Factory Racing Team dan bakal menjadi rekan setim rookie Augusto Fernandez.

Baca Juga:

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Pol Espargaro Beri Sanjungan pada Aleix dan Aprilia
Artikel berikutnya Zarco Harap Temukan Kepingan yang Hilang dengan Branchini

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia