Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Jadwal MotoGP Inggris 2022 Hari Ini

Front row Grand Prix Inggris hanya diisi satu rider lima besar MotoGP 2022, Johann Zarco, yang meraih pole position. Fabio Quartararo akan start dari P4. Di sisi lain, ada kekhawatiran Aleix Espargaro absen.

Fabio Quartararo, Yamaha Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

GP Inggris, putaran ke-12 atau race pertama pada paruh kedua MotoGP musim ini, di Sirkuit Silverstone memasuki puncaknya hari ini, Minggu (7/8/2022). Semua rider tentu akan berjuang demi hasil terbaik.

Pembalap Pramac Racing-Ducati Johann Zarco berhak untuk memimpin saat start setelah menjadi yang tercepat dalam kualifikasi Sabtu (6/8/2022). Ini merupakan pole position keduanya sepanjang tahun setelah pole di GP Portugal, April lalu.

Sementara itu, kompatriot Zarco sekaligus juara dunia bertahan MotoGP dan pemuncak klasemen, Fabio Quartararo, harus start dari second row, grid keempat. Ini bukan posisi ideal, apalagi ia harus menjalani sanksi long lap penalty di Silverstone.

Dua pembalap yang akan mendampingi Zarco di front row adalah Maverick Vinales (Aprilia Racing) dan Jack Miller (Ducati Lenovo Team). Bagi Top Gun, ini kali pertama ia start dari depan sejak gabung dengan pabrikan Noale pada pengujung 2021.   

Baca Juga:

Vinales melanjutkan tren positifnya setelah sukses mengklaim podium ketiga dalam GP Belanda sebelum jeda musim panas. Namun, tetap ada kekhawatiran di Aprilia. Pasalnya Aleix Espargaro berisiko absen.

Pembalap asal Spanyol tersebut, yang menyelesaikan kualifikasi di P6, mengalami highside di T12 ketika menjalani lap ketiga pada latihan bebas keempat (FP4). Akibatnya, Espargaro dibawa ke medical center.

Dugaan awal menyebutkan kakak dari rider Repsol Honda, Pol Espargaro, itu mengalami cedera engkel maupun patah tulang. Walau bisa mengikuti kualifikasi kedua (Q2), Aleix Espargaro terlihat agak pincang saat akan naik RS-GP untuk kualifikasi.

Ini akibat kecelakaan yang dialaminya pada latihan bebas keempat (FP4). Kendati tidak fit dalam Q2, Toh, ia masih mampu finis di P6. Namun, setelah kualifikasi, Aleix Espargaro baru mengeluh kesakitan.

Francesco Bagnaia akan start race nanti dari grid kelima. Pembalap pabrikan Ducati ini membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa menjadi juara, pasalnya ia kini ada di peringkat keempat, tertinggal 66 poin dari Quartararo.

Augusto Fernandez, Red Bull KTM Ajo

Augusto Fernandez, Red Bull KTM Ajo

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Selain kelas premier, pertarungan sengit juga diprediksi akan terjadi di kelas Moto2 dan Moto3. Dalam kategori menengah, Augusto Fernandez sukses mengklaim pole perdananya musim ini atau sejak 2019.

Bintang Red Bull KTM Ajo itu berhasil mengungguli Joe Roberts (Italtrans) dan Ai Ogura (Honda Team Asia). Sedangkan pemuncak klasemen sementara, Celestino Vietti (VR46 Racing), harus start dari P5).

Dari kelas Moto3, Diogo Moreira (MT Helmets KTM) yang mengklaim pole setelah mencatatkan waktu lap tercepat selama kualifikasi. Salah satu kandidat juara dunia musim ini, Izan Guevara menempati P2.

Sedangkan rekan setim Guevara di GasGas Aspar Team, Sergio Garcia, gagal tembus 10 besar. Ia terpaksa memulai dari urutan ke-11. Sang rider perlu bekerja lebih keras untuk memperbaiki posisi.  

Pada sisi lain, wakil Indonesia Mario Aji gagal meraih urutan start yang ideal. Pembalap muda Honda ini harus memulai dari posisi ke-28. Jelas perlombaan di Inggris nanti sama sekali tak akan mudah baginya.  

Jadwal MotoGP Inggris, Minggu, 7 Agustus 2022

Moto3

Warm-Up: 15.20-15.30WIB
Race: 17.20 WIB

MotoGP

Warm-Up: 15.40-16.00
Race: 19.00 WIB 

Moto2

Warm-Up: 16.10-16.20 WIB
Race: 20.30 WIB

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Start P2, Maverick Vinales Pede Bisa Bertarung untuk Menang
Artikel berikutnya Pecco Bagnaia Perlu Manfaatkan Situasi Quartararo dan Espargaro

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia