Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Jerez bakal tunjukkan performa Ducati sebenarnya

Pembalap MotoGP, Andrea Dovizioso, mengatakan Ducati tidak akan mampu mengukur level kompetitif Desmosedici GP17 hingga ronde keempat di Jerez.

The Ducati Desmosedici GP17

Foto oleh: Ducati Corse

Valentino Rossi, Yamaha Factory Racing leads at the start
Andrea Dovizioso, Ducati Team
Andrea Dovizioso, Ducati Team
The Ducati Desmosedici GP17
Andrea Dovizioso, Ducati Team
Andrea Dovizioso, Ducati Team
Andrea Dovizioso, Ducati Team

Ducati memasuki era baru, dengan tim diperkuat lima kali juara dunia Jorge Lorenzo, yang sekaligus menjadi rekan setim Dovizioso.

Musim lalu, Ducati berhasil meraih kemenangan yang pertama sejak 2010, ketika Andrea Iannone finis pertama di Red Bull Ring. Tim lalu menambah koleksi kemenangan menjadi dua lewat Dovizioso di Sepang.

Kendati demikian, Dovizioso meyakini pabrikan Italia ini harus menunggu hingga balapan tiba di Jerez – di mana Ducati kesulitan pada 2016 – untuk mengetahui performa Desmosedici GP17 yang sebenarnya.

“Tentu, (balapan Jerez) akan menjadi ujian penting bagi kami tahun ini, untuk memahami level dan daya saing,” ucap Dovizioso saat launching livery anyar Ducati pekan lalu.

“(Performa motor) akan banyak dipengaruhi oleh ban, karena tahun lalu ban tidak begitu baik di Jerez. Semua pembalap melintir di pertengahan trek lurus. Dengan trek dan ban, hasil kami cukup buruk.

“Tapi tentu ini tetap menjadi ujian penting bagi kami, karena saya berharap motor cukup kompetitif dalam tiga balapan pertama. Ada tiga perbedaan di tiga trek tersebut.”

Dovizioso juga menilai performa kuat Desmosedici GP dalam beberapa tahun terakhir jauh lebih signifikan ketimbang saat merebut kemenangan di Sepang akhir Oktober lalu.

Lebih jauh pembalap Italia itu menegaskan, bahwa motor anyar Ducati perlu lebih kuat di pertengahan tikungan, agar menjadi ancaman bagi rival lainnya.

“Saya menekankan pentingnya kecepatan yang kami miliki dalam tiga balapan terakhir di luar Eropa daripada kemenangan (di Sepang),” tuturnya.

“Jika Anda ingin bertarung untuk kejuaraan, Anda harus cepat di setiap trek. Kami masih tidak cepat di setiap trek. Ini target kami, dan salah satu poin terbesar adalah untuk meningkatkan motor di pertengahan tikungan.

“Kami akan memiliki banyak update pada motor kami di setiap area saat tes pramusim Malaysia. Tapi saya fokus pada pertengahan tikungan, untuk mencoba motor sedikit lebih mudah ketika menikung dan sedikit lebih cepat.

“Dan saya pikir itulah yang diminta Jorge. Saya senang mendengarnya. Akan ada upaya lebih dari Gigi (Dall’Igna) untuk meningkatkan poin itu.”

Laporan tambahan oleh Matteo Nugnes

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Sambut musim 2017, Miller mengaku lebih kurus
Artikel berikutnya Vinales akan memiliki status yang sama seperti Rossi

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia