Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Juara Dunia MotoGP Nilai Rookie Musim Ini

Pembalap tim pabrikan Yamaha Fabio Quartararo melihat para pembalap debutan MotoGP bisa memberikan pengaruh pada persaingan perebutan gelar juara dunia.

Raul Fernandez, KTM Tech3

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Kejuaraan Dunia MotoGP 2022 yang akan dimulai pada akhir pekan ini (4-6/3/2022) di Sirkuit Losail, Qatar, bakal diikuti lima rookie.

Selain duo Tech3 KTM Factory Racing, Remy Gardner dan Raul Fernandez, tiga debutan lainnya adalah Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team), Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing MotoGP), dan Darryn Binder (WithU Yamaha RNF MotoGP Team).

Berkaca dari MotoGP musim lalu, kelima rookie jelas berharap mampu mengulang apa yang berhasil dilakukan Rookie of the Year 2021 Jorge Martin (Pramac Racing) dan Enea Bastianini (Gresini Racing MotoGP).

Martin, yang finis P5 di Moto2 2020, mampu menyebut satu kemenangan, empat podium, dan empat pole position untuk finis di P9 klasemen pada MotoGP 2021.

Bastianini yang menjadi juara dunia Moto2 2020 berhasil merebut dua podium dan berada di P11 klasemen akhir MotoGP 2021.  

Dari kelima rookie MotoGP 2022, Remy Gardner dan Raul Fernandez masing-masing berstatus juara dunia dan runner-up Moto2 musim lalu. Namun, berkaca pada torehan Jorge Martin musim lalu, jangan pernah remehkan ketiga pembalap debutan lainnya.

Kiprah kelima rookie MotoGP 2022 ini pun tak urung menarik perhatian juara dunia Fabio Quartararo. Menurut andalan Monster Energy Yamaha MotoGP itu, para rookie ini bakal mampu memengaruhi konstelasi persaingan perburuan gelar juara dunia, khususnya Raul Fernandez.

Fabio Quartararo, Yamaha Factory Racing

Fabio Quartararo, Yamaha Factory Racing

Foto oleh: MotoGP

“Sebagai pembalap, saya melihat Raul salah satu yang paling berbakat (di antara rookie). Namun, masih akan tergantung banyak faktor juga,” tutur pembalap asal Prancis tersebut seperti dikutip DAZN.

“Bezzecchi juga mampu sangat cepat. Ada juga Di Giannantonio, lalu Remy. Darryn terlihat agak kesulitan karena ia langsung lompat dari Moto3 ke MotoGP. Tetapi di Sepang, saya sangat terkejut dengan performanya. Saya yakin persaingan akan sengit nanti.”

Remy Gardner tahun lalu sangat impresif di Moto2. Dari sembilan balapan awal, putra juara dunia kelas 500cc 1987 Wayne Gardner itu hanya sekali finis di luar podium, termasuk merebut tiga kemenangan.

Tak heran bila ia mampu unggul hingga 31 poin atas rekan setimnya yang saat itu juga rookie Moto2, Raul Fernandez. Namun pada paruh kedua, Fernandez menggila dengan merebut lima kemenangan sedangkan Gardner hanya dua.

Meskipun hanya lima kali menang dibanding delapan raihan Fernandez, Gardner mampu lebih stabil hingga mampu memuncaki klasemen akhir Moto2 2021 dan hanya unggul empat poin atas Raul Fernandez di P2.

Kendati begitu, persiapan Remy Gardner untuk MotoGP 2022 agak terganggu dengan cedera pergelangan tangan.

Baca Juga:

Musim lalu, Marco Bezzecchi berhasil tiga kali menang dari total tujuh finis podium di Moto2 untuk finis di P3 klasemen akhir. Di MotoGP, satu tim dengan sang sahabat, Luca Marini, bisa menjadi keuntungan karena ia akan menjalani musim kedua di kelas premier.

Namun begitu, melihat hasil terakhir tes di Mandalika saat menjadi rookie tercepat, performa Bezzecchi di MotoGP diyakini menjanjikan. Pasalnya, ia hanya terpaut sekira 0,8 detikan dari pembalap tercepat Pol Espargaro (Repsol Honda).

Fabio Di Giannantonio juga tidak bisa diremehkan. Selain finis tepat di bawah Bezzecchi di tes Mandalika, Diggia juga memiliki rekan setim yang bisa diandalkan, Enea Bastianini. Paling tidak ia bisa berbagi data dengannya.  

Darryn Binder mungkin yang paling sulit di antara para rookie. Selain karena lompat langsung dari Moto3, rekan setimnya Andrea Dovizioso juga masih kesulitan beradaptasi dengan Yamaha YZR-M1.

Remy Gardner, KTM Tech3

Remy Gardner, KTM Tech3

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

 

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Yamaha Siap Berikan Tontonan Menarik di MotoGP Qatar
Artikel berikutnya Tiga Bintang MotoGP Sambangi Stadion Piala Dunia 2022

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia