Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

KTM takkan dapat keuntungan dari wild card 2016

Crew Chief Pol Espargaro, Paul Trevathan, mengatakan bahwa KTM tidak akan mendapatkan keuntungan apa pun ketika balapan dengan status wild card di MotoGP Valencia 2016.

Mika Kallio, Red Bull KTM Factory Racing

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Mika Kallio, Red Bull KTM Factory Racing, Tito Rabat, Estrella Galicia 0,0 Marc VDS
Yonny Hernandez, Aspar Racing Team, Mika Kallio, Red Bull KTM Factory Racing
Mika Kallio, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing
Mika Kallio, Red Bull KTM Factory Racing
Bradley Smith, Red Bull KTM Factory Racing

KTM akan menjadi tim balap anyar di kejuaraan dunia MotoGP, dengan diperkuat duo pembalap: Bradley Smith dan Pol Espargaro. Pabrikan Austria itu juga berkompetisi di kelas Moto3 dan Moto2.

Pembalap tes, Mika Kallio, memimpin program pengembangan KTM sepanjang 2016. Ia bahkan juga turun balapan di seri pamungkas Valencia. Sayang, pembalap Finlandia itu harus dipaksa tidak finis karena motor RC16 mengalami masalah kegagalan sensor.

“Proyek ini masih begitu muda,” ucap Trevathan kepada Autosport.

“Saya pikir kami tidak akan mendapatkan keuntungan apa pun, karena di sana ada banyak orang baru dan hal yang harus kami coba untuk dilakukan, serta melakukannya tahap demi tahap.

“Tentu, kami akan senang jika bisa balapan enam bulan lebih awal. Tapi realitasnya itu tidak akan membantu posisi kami sekarang. Kami sangat membutuhkan tim bekerja sama, dan membuat mereka bekerja dalam cari yang baik.”

Smith dan Espargaro melakoni debut mengendarai KTM saat tes akhir musim di Valencia pada pertengahan November lalu. Smith bahkan kembali melakukan tes di Jerez bersama Kallio pada akhir bulan yang sama.

Trevathan mengungkapkan, kedua pembalap tim telah mengonfirmasi bahwa RC16 membutuhkan arah perubahan yang lebih baik.

“Menurut opini saya, kami punya paket yang sangat seimbang dengan RC16. Dan hal baiknya bahwa ketiga pembalap juga sependapat tentang kekurangan motor,” paparnya.

“Ini sesuatu yang kami duga sebelumnya, tapi kami bertanya-tanya apakah pembalap akan berpikir hal yang sama. Itu tidak akan menghentikan pengembangan, tapi kami sedikit menahan hingga pembalap mencoba motor dan kami yakin menuju ke arah yang tepat.

“Kami punya target yang jelas dan pembalap mengatakan jika kami menyentuh area tertentu, maka perbedaannya akan langsung dirasakan. Saya pikir ini sangat positif bagi keseluruhan proyek.”

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Pedrosa anggap 2016 musim yang sulit
Artikel berikutnya Sambut musim 2017, Miller mengaku lebih kurus

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia