Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Qualifying report

Hasil Kualifikasi MotoGP Portugal: Oliveira Pole, Mir Start ke-20

Miguel Oliveira mencuri pole position dari Franco Morbidelli pada kualifikasi MotoGP Portugal, Sabtu (21/11/2020), dengan Joan Mir meraih hasil buruk.

Miguel Oliveira, Red Bull KTM Tech 3

Miguel Oliveira, Red Bull KTM Tech 3

motosport.com

Sesi perebutan posisi terdepan berlangsung sangat menarik. Fabio Quartararo, Maverick Vinales, serta Morbidelli bergantian menduduki urutan teratas. Namun, tempo lalu meningkat pada tiga menit terakhir.

Morbidelli meningkatkan catatan waktu menjadi 1 menit 39,141 detik. Tak lama berselang, pembalap Petronas SRT itu mempertajam torehannya. Tembus di bawah 1 menit 39 detik atau tepatnya 1 menit 38,936.

Di luar dugaan, Oliveira dari posisi kedelapan melesat kencang untuk merebut pole position. Dia mencetak lap time 1 menit 38,892 detik. Tidak hanya membuatnya start terdepan, juga sekaligus merupakan rekor lap di Portimao.

Pole position pada kualifikasi MotoGP Portugal sendiri adalah perdana bagi Oliveira di kelas premier. Adapun, kali terakhir dia posisi pertama, yakni ketika menjadi polesitter di Aragon dalam kualifikasi Moto2 2017.

Morbidelli akhirnya harus puas grid kedua. Sementara baris depan dilengkapi Jack Miller yang mengalahkan Cal Crutchlow dan Quartararo. Sedangkan hasil impresif dipetik Stefan Bradl yang menduduki start keenam.

Johann Zarco - sempat terjatuh di Tikungan 8 - mengklaim posisi ketujuh. Dia mengungguli trio Spanyol: Maverick Vinales, Pol Espargaro, serta Alex Rins. Kemudian pada grid ke-11 ditempati Taakaki Nakagami.

Dan pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, akan start dari urutan ke-12. Catatan waktu DesmoDovi juga sempat dibatalkan karena melewati batas trek.

Sebelumnya Q1 sempat ditunda selama lima menit karena kondisi trek. Penyebabnya adalah motor Zarco yang mengeluarkan asap saat FP4. Safety Car pun dikeluarkan untuk mengecek lintasan.

Usai sesi dimulai, para pembalap langsung tancap gas memperebutkan dua slot Q2. Aleix Espargaro dan Brad Binder awalnya memimpin ketika tersisa waktu lima menit. Tak dinyana, keduanya dikalahkan Cal Crutchlow serta Franco Morbidelli

Sementara itu, hasil buruk dipetik Mir. Tak hanya kembali gagal lolos ke Q2, sang juara dunia MotoGP 2020 itu juga hanya mampu posisi ke-10 saat menjalani Q1. Artinya, dia akan start dari grid ke-20.

MotoGP Portugal akan digelar Minggu (22/11/2020) besok, pukul 21:00 WIB.

Hasil Q2:

Pos Rider Motor Waktu Gap
1 Portugal Miguel Oliveira KTM 1'38.892  
2 Italy Franco Morbidelli Yamaha 1'38.936 0.044
3 Australia Jack Miller Ducati 1'39.038 0.146
4 United Kingdom Cal Crutchlow Honda 1'39.156 0.264
5 France Fabio Quartararo Yamaha 1'39.199 0.307
6 Germany Stefan Bradl Honda 1'39.204 0.312
7 France Johann Zarco Ducati 1'39.238 0.346
8 Spain Maverick Viñales Yamaha 1'39.260 0.368
9 Spain Pol Espargaro KTM 1'39.284 0.392
10 Spain Alex Rins Suzuki 1'39.467 0.575
11 Japan Takaaki Nakagami Honda 1'39.531 0.639
12 Italy Andrea Dovizioso Ducati 1'39.587 0.695

Hasil Q1:

Pos Rider Motor Waktu Gap
1 United Kingdom Cal Crutchlow Honda 1'39.250  
2 Italy Franco Morbidelli Yamaha 1'39.276 0.026
3 South Africa Brad Binder KTM 1'39.390 0.140
4 Spain Aleix Espargaro Aprilia 1'39.762 0.512
5 Italy Francesco Bagnaia Ducati 1'40.019 0.769
6 Spain Alex Marquez Honda 1'40.049 0.799
7 Italy Valentino Rossi Yamaha 1'40.058 0.808
8 Italy Danilo Petrucci Ducati 1'40.091 0.841
9 Italy Lorenzo Savadori Aprilia 1'40.174 0.924
10 Spain Joan Mir Suzuki 1'40.290 1.040
11 Spain Tito Rabat Ducati 1'40.427 1.177
12 Finland Mika Kallio KTM 1'41.753 2.503

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Hasil FP4 MotoGP Portugal: Sempat Jatuh, Espargaro Teratas
Artikel berikutnya Rins Pertimbangkan Opsi Operasi Bahu Kanan

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia