Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia
Breaking news

Manajer yakin opini tentang Iannone akan berubah

Manajer Andrea Iannone, Carlo Pernat meyakini, orang akan melihat sosok yang berbeda dari pembalap Suzuki itu pada MotoGP 2018.

Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

MotoGP 2018

Siapakah yang akan menjadi juara dunia MotoGP 2018? Valentino Rossi, Maverick Vinales, Marc Marquez, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo, Andrea Dovizioso, atau yang lainnya?

Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP

Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP

Foto oleh: Gold and Goose / LAT Images

Iannone menuai kritikan keras dalam debutnya bersama Suzuki musim lalu. Gagal naik podium dan hasil terbaiknya finis keempat di Motegi.

Salah satu kritikan keras datang dari legenda dan juara dunia Grand Prix 500cc, Kevin Schwantz, yang bahkan mengatakan Suzuki seharusnya mengganti Iannone pada 2019.

Namun, Pernat yakin dengan pengalaman satu tahun di atas GSX-RR, Iannone akan berubah menjadi seorang pria. Dan mereka yang mengkritik keras akan menelan kembali kata-katanya.

Pernat juga meyinggung hubungan Iannone dengan model seksi asal Argentina, Belen Rodriguez, sebagai alasan mengapa banyak orang salah paham terhadap pembalap Italia ini.

“Dia (Iannone) tidak menanggapi kritikan dengan baik. Ketika Anda seorang pembalap dengan kehidupan pribadi tingkat tinggi, ini jelas menciptakan situasi yang banyak kecemburuan,” papar Pernat kepada Motorsport.com.

“Jelas hal pertama yang orang katakan adalah dia berkencan dengan Belen. Saya mengikuti hubungan mereka, dan itu indah. Ditambah ketika dia menang di Austria (2016), Belen sudah bersamanya.

“Saat ini, dengan media sosial, Anda menampilkan gambar yang Anda inginkan, saya setuju dengan ini. Tapi untuk mengatakan dia sudah lupa bagaimana cara berkendara, itu tidak mungkin.

“Sudah jelas ketika Anda berkencan dengan pembalap, Anda menjadi pemain sandiwara dan media hari ini bermain dengan hal-hal itu. Tetapi saya yakin banyak orang yang akan berubah pikiran tahun depan.

“Dengan motor baru, motivasinya dan agresivitasnya, menurut saya, dia akan berada di puncak atau setidaknya bertarung untk sesuatu yang penting. Kemudian, orang perlu bertanya-tanya dari mana orang yang mengkritiknya.”

Pernat sebelumnya menyatakan, bahwa Iannone mampu memenangi kejuaraan dunia MotoGP, sebuah prediksi yang harus dihadapi meski mengalami kesulitan.

“Setelah 40 tahun, ini mungkin tahun terberat saya. Di antara semua pembalap yang saya miliki, dalam hal talenta, dia (Iannone) adalah orang yang memiliki sedikit lebih banyak,” ucapnya.

“Ingat pertarungan dan beberapa aksi overtaking melawan (Marc) Marquez, Anda tidak bisa melakukannya tanpa talenta yang diwarnai mental olahraga. Dialah yang paling spektakuler dalam pertarungan ini.

“Menurut saya, dia yang paling bertalenta. Jika dia menemukan dirinya pada musim yang tepat, dia akan menghibur kita. Dia pria yang bisa memenangi gelar. Saya yakin tentang itu.”

Anda punya pertanyaan MotoGP yang ingin dijawab? Tweet menggunakan hashtag #MotoGPMailbag atau email kami di motogpmailbag@motorsport.com dan pakar jurnalis kami akan memberi jawaban!

Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP logo
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
Andrea Iannone, Team Suzuki MotoGP
10

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Siapa gantikan Folger di Tech 3 pada 2018?
Artikel berikutnya Dovizioso: Mengulangi 2017 tak cukup untuk gelar

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia