Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia

Marc Marquez dan Rider Spanyol Sepakat soal Trek MotoGP Amerika

Fabio Quartararo hingga Valentino Rossi telah menyoroti kondisi Circuit of The America yang buruk. Para pembalap Spanyol, termasuk Marc Marquez, pun mengkritik keadaan trek untuk MotoGP Amerika tersebut.

Marc Marquez, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Bintang Repsol Honda, Marc Marquez, yang selalu memenangi Grand Prix (GP) Amerika di Circuit of The Americas (COTA) sejak 2013 kecuali pada 2019, satu suara dengan Fabio Quartararo.

Pembalap Monster Energy Yamaha itu mengeluhkan keadaan permukaan COTA, yang lebih mirip sirkuit motocross dan tidak layak untuk MotoGP karena banyaknya gundukan (bump) dan lubang (pothole).

“Ini sirkuit yang saya suka, namun kondisi aspalnya sedikit di batas (terendah). Masalahnya tidak seperti bump sungguhan, permukaannya bergerak dan itu membuat situasinya sangat sulit,” ujar Marquez yang menjadi pembalap tercepat dalam dua sesi latihan bebas (FP) hari Jumat (1/10/2021).

“Standar sirkuit Kejuaraan Dunia (MotoGP) sangat tinggi. Tetapi saya ingat, misalnya Laguna Seca 2013, juga banyak bump. Begitu juga Indianapolis. Saya menemukan tembok (pembatas) ada di dekat saya lebih berbahaya daripada bump, namun jelas kami semua lebih suka aspal yang halus.”

Baca Juga:

Sebelumnya, Valentino Rossi telah mengungkapkan rasa muaknya kepada para pengambil keputusan, karena terus memberi lampu hijau MotoGP untuk melangsungkan balapan di COTA, meski tahu trek tak layak.

Selain Marc Marquez, juara bertahan kelas premier Joan Mir menilai jika trek tidak mendapat pelapisan aspal yang baik untuk tahun depan, mustahil balapan MotoGP bisa berjalan denga naman di sana.  

“Saya pikir saya berbicara untuk semua rider bahwa bila kami kembali ke sini musim depan dan mereka (pengelola) tidak memperbaikinya, maka tak ada peluang untuk balapan aman,” Mir menuturkan.

“Ada beberapa solusi untuk kasus ini, namun pastinya itu berarti uang (keluar lebih banyak). Perbaikan itu mahal dan saya tidak tahu apakah mereka akan menemukan cara. Saya tahu ini sangat sulit, tetapi perlu ada solusi karena (trek) tidak aman,” kata rider Suzuki Ecstar lagi.

Joan Mir, Team Suzuki MotoGP

Joan Mir, Team Suzuki MotoGP

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Jika kritik Marquez dan Mir masih halus, maka Aleix Espargaro terdengar radikal dibandingkan dengan kedua kompatriotnya. Ia blak-blakan mengatakan balapan GP Amerika mustahil digelar dengan kondisi COTA saat ini.  

“Kami sudah mengeluh tentang sirkuit ini selama bertahun-tahun dan mereka belum memperbaikinya dengan benar. Bump dan pothole yang ada sangat berbahaya. Motor spek 2015 lebih buruk daripada sekarang. Sudah enam tahun dan waktu lap Marc (Marquez) lebih lambat dua detik,” kata Espargaro.

“Treknya sangat berbahaya dan bagi saya terlalu berisiko untuk balapan di sini pada Minggu. Jika para pembalap voting untuk memutuskan tetap balapan atau tidak, saya sudah pasti memilih opsi kedua (tidak balapan),” rider Aprilia Racing menambahkan.

Senada dengan sang kakak, Pol Espargaro juga khawatir dengan keadaan permukaan sirkuit Austin, yang sangat buruk. Ia mengaku heran karena tak ada tindakan konkret yang diambil pemangku kepentingan.

Aleix Espargaro, Aprilia Racing Team Gresini

Aleix Espargaro, Aprilia Racing Team Gresini

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

“Apa yang membuat saya marah adalah kami memiliki Komisi Keselamatan di sini di mana kami berulang kali mengungkap masalahnya: lapisan tanah di trek bergerak dan menghasilkan gelombang di bawah permukaan aspal sehingga retak di mana-mana,” ucap rekan setim Marquez.

“Kami mengeluh dua tahun lalu (2019) dan mereka meyakinkan kami akan dilakukan pengaspalan ulang, namum kami sudah memperingatkan area yang baik-baik saja akan menjadi lebih buruk.  

“Saya minta maaf harus bersikap kritis. Ini semata karena kami semua sangat ingin balapan di sini, untuk bersaing di luar Eropa dan juga untuk para penggemar di Amerika, tetapi sirkuit ini tidak pada level MotoGP. Kami tidak punya suspensi untuk mengatasi bump di sini.”

Para pembalap dijadwalkan untuk menjalani sesi latihan bebas ketiga (FP3) dan keempat (FP4) sebelum kualifikasi MotoGP Amerika di COTA hari Sabtu (2/10/2021) ini. Tentunya diharapkan semuanya berjalan lancar tanpa kendala.

 

Pol Espargaro, Repsol Honda Team

Pol Espargaro, Repsol Honda Team

Foto oleh: Gold and Goose / Motorsport Images

Be part of Motorsport community

Join the conversation
Artikel sebelumnya Valentino Rossi Sudah Muak Keluhkan Kondisi COTA
Artikel berikutnya Marc Marquez Terkejut Punya Kecepatan Bagus

Top Comments

Belum ada komentar. Mengapa Anda tidak menulis sesuatu?

Sign up for free

  • Get quick access to your favorite articles

  • Manage alerts on breaking news and favorite drivers

  • Make your voice heard with article commenting.

Motorsport prime

Discover premium content
Berlangganan

Edisi

Indonesia