Mati-matian Buktikan Diri, Martin Pesimistis Dapat Kursi Ducati Tahun Depan
Jorge Martin mengatakan bahwa jika belum membuktikan kepada Ducati bahwa dia layak mendapatkan kursi tim pabrikan MotoGP, maka pembalap Pramac Racing itu tak akan berada di skuad merah.
Martin membuang impiannya jadi juara dunia dan kursi Ducati di lap 6 setelah menabrak Marc Marquez. Seperti yang diinformasikan Motorsport.com, pabrikan Borgo Panigale akan mempromosikannya otomatis jika bisa mengusir Francesco Bagnaia dari puncak klasemen.
Namun, ia gagal merebut mahkota juara dan menangis di garasinya. Setelah menenangkan diri, pembalap 25 tahun itu berbicara kepada media.
Martin merasa telah melakukan cukup banyak hal untuk membuktikan kemampuannya sehingga dianggap pantas mendapatkan kesempatan tersebut. Apabila Ducati belum melihatnya, maka hal itu tidak akan pernah terjadi.
"Saya rasa tidak," jawabnya saat ditanya oleh Motorsport.com apakah ia merasa pindah ke tim pabrikan akan terjadi tahun depan.
"Saya senang dengan posisi saya saat ini. Saya pikir bahkan jika saya menang hari ini, tidak masuk akal (untuk memindahkan saya) karena jika Anda menang, Anda berada di tim terbaik dan kami berada di tim terbaik.
"Saya pikir, sejujurnya, jika saya belum menunjukkan potensi saya untuk berada di tim merah, saya tidak akan pernah berada di sana karena untuk melakukan lebih dari ini cukup rumit. Tiba di balapan terakhir, finis di urutan kedua, saya pikir jika mereka tidak menempatkan saya di sana, mereka juga tidak akan menempatkan saya."
Photo by: Gold and Goose / Motorsport Images
Francesco Bagnaia, Ducati Team, Jorge Martin, Pramac Racing
Martin merasa "tidak kalah" dalam GP Valencia, mengingat tugas yang ia hadapi untuk mengalahkan Francesco Bagnaia. Ia tidak percaya jadi pembalap terkuat di paruh kedua musim ini.
"Saya ingin mengucapkan selamat kepada Pecco," tambahnya. "Saya merasa dia juga sangat pantas memenangi kejuaraan ini, dia melakukan pekerjaan yang luar biasa musim ini dan saya juga senang untuk Ducati.
"Tentang diri saya sendiri, tentu saja hari ini terasa seperti hari untuk menangis. Saya sudah melakukannya, ini adalah hari yang harus dilupakan.
"Namun, sekarang saya tidak merasa seperti itu. Saya merasa ini adalah hari untuk merayakan apa yang kami raih dengan menjadi tim satelit.
"Maksud saya, saya pikir kami membuat sejarah dan saya senang dengan 13 kemenangan, saya tidak tahu berapa banyak podium, berapa lap memimpin. Saya pikir itu adalah pekerjaan yang luar biasa musim ini.
"Target yang saya rasakan adalah berada di posisi tiga besar dan kami melakukan lebih dari itu. Ketika Anda sudah sangat dekat untuk mendapatkannya, Anda tidak ingin kehilangannya. Namun saya rasa kami tidak kehilangan gelar juara hari ini.
"Masalahnya adalah, tertinggal 21 poin adalah masalah besar. Tapi, saya merasa kami adalah yang terkuat sejak paruh kedua musim ini hingga sekarang."
Photo by: Gold and Goose / Motorsport Images
Marc Marquez, Repsol Honda Team, Jorge Martin, Pramac Racing crash
Balapan Martin menjadi lebih sulit di lap ketiga ketika terseret ke dalam slipstream Bagnaia di Tikungan 1. Ia juga tidak menyukai apa yang dirasakan akibat Maverick Vinales yang terlalu agresif terhadapnya saat mereka sempat bertarung memperebutkan posisi keenam.
"Saya mencoba menyalip Pecco," katanya tentang insiden di Tikungan 1. "Itu adalah tempat yang sangat rumit, tetapi saya pikir itu adalah pilihan terbaik untuk sedikit memajukan balapan.
"Kemudian saya melihat bahwa itu rumit, terlalu berisiko, lalu saya mencoba untuk berada di belakang tetapi saya tersedot oleh slipstream. Saya pikir saya akan mendorongnya keluar dan itu akan menjadi kecelakaan yang hebat.
"Jadi, saya mencoba menghindarinya, sangat licin di sisi luar dan saya mencoba untuk kembali. Saya pikir saya memiliki kecepatan yang bagus, mendorong tetapi tetap bisa mengendalikan ban.
"Saya tidak mengerti persis apa yang dilakukan Maverick karena saya berjuang untuk meraih gelar juara, dia berjuang untuk posisi keenam. Jadi, tidak ada gunanya menyalip saya kembali, saya pikir. Dan kemudian saya merasa jauh lebih kuat dari yang lain.
"Mungkin saya terlalu... Saya harus bersabar setelah menyalip Maverick. Saya langsung mencoba menyalip Marc. Saya pikir saya sudah mendapatkan posisinya, tapi dia melepaskan rem dan ketika saya sudah melewati tikungan, saya merasa dia menutup garis dan saya tidak bisa berbuat apa-apa.
"Saya minta maaf atas kecelakaan itu, karena itu adalah sebuah kontak."
Be part of Motorsport community
Join the conversationShare Or Save This Story
Top Comments
Subscribe and access Motorsport.com with your ad-blocker.
From Formula 1 to MotoGP we report straight from the paddock because we love our sport, just like you. In order to keep delivering our expert journalism, our website uses advertising. Still, we want to give you the opportunity to enjoy an ad-free and tracker-free website and to continue using your adblocker.